SuaraJawaTengah.id - PSSI Semarang masih punya peluang besar menyusul Bali United, Borneo FC dan Persib Bandung yang sudah lolos ke fase Championship Series BRI Liga 1 2023/2024.
Dua kemenangan berturut-turut melawan Rans Nusantara FC dan Persikabo 1973 menjaga asa bagi tim ibu kota Jawa Tengah untuk memperebutkan tiket 4 besar.
Tiket 4 besar sendiri saat ini hanya tersisa satu tim. Madura United, PSIS Semarang dan Dewa United punya peluang lolos ke fase Championship Series.
Tapi berkaca dari perolehan poin, yang punya peluang besar menyusul tim-tim yang sudah lolos adalah Madura United dan PSIS Semarang.
Lalu bagaimana perhitungannya? Seberapa besar presentase bagi PSIS Semarang menggusur Madura United di peringkat 4 klasemen sementara?
Di atas kertas, Madura United unggul satu poin atas PSIS Semarang. Tapi hal itu belum menjamin Laskar Sape Kerrab mengamankan empat besar.
Di pertandingan terakhir nanti, Madura United akan berhadapan dengan Arema FC. Pertandingan ini tentu akan jadi penentuan lolos tidaknya ke fase Championship Series.
Bertemu Arema FC dengan semangat menghindari zona degradasi nggak bisa dipandang remeh oleh Madura United. Apalagi statistik lima pertandingan kedu tim relatif berimbang.
Jika Madura United imbang atau kalah lawan Arema FC mendatang. Peluang lolos 4 besar memang masih ada, tapi tergantung hasil pertandingan PSIS Semarang vs Pesija Jakarta.
Baca Juga: Langit di Jawa Tengah Diselimuti Mendung, Berpotensi Diguyur Hujan pada 25 April 2024
Sementara itu, di kubu PSIS Semarang bersua Persija Jakarta diakhir kompetisi adalah laga hidup mati yang harus diperjuangkan. Jika mereka tidak mampu menjinakkan Macan Kemayoran, maka mimpi masuk Championship Series akan sirna.
PSIS Semarang mau tidak mau harus mengamankan tiga poin di kandang Persija Jakarta nanti. Sebab itu satu-satunya cara untuk menyusul tim-tim yang sudah lolos ke Championship Series.
Jika melihat statistik lima pertandingan terakhir dengan Persija Jakarta yang relatif berimbang. PSIS Semarang punya cukup modal untuk mengalahkan tim asuhan Thomas Doll tersebut.
Apalagi skuat asuhan Gilbert Agius saat ini sedang dalam tren positif. Kemenangan melawan Persija Jakarta adalah harga mati yang harus diperjuangkan.
Menarik untuk ditunggu, kira-kira tim mana yang akan mengisi kekosongan satu slot Championship Series. Apakah Madura United atau PSIS Semarang?
Kontributor : Ikhsan
Berita Terkait
-
Tempel Terus Ahmad Luthfi, Jokowi Soal Peluang Menang di Pilkada Jateng: Nggak Usah Sombong
-
Kampanye Akbar di Benteng Vastenburg Solo, Ahmad Luthfi Pamer Didukung Jokowi
-
Ditemani Raffi Ahmad, Luthfi-Taj Yasin Ajak Sejumlah Artis Keliling Pasar: Ada Celine Evangelista hingga Inara Rusli
-
Jubir PDIP Sebut Ada Kepanikan, Ganjar Singgung Efek Jokowi Kampanye di Purwokerto
-
Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
Terpopuler
- Kini Rekening Ivan Sugianto Diblokir PPATK, Sahroni: Selain Kelakuan Buruk, Dia juga Cari Uang Diduga Ilegal
- Gibran Tinjau Makan Gratis di SMAN 70, Dokter Tifa Sebut Salah Sasaran : Itu Anak Orang Elit
- Tersandung Skandal Wanita Simpanan Vanessa Nabila, Ahmad Luthfi Kenang Wasiat Mendiang Istri
- Dibongkar Ahmad Sahroni, Ini Deretan 'Dosa' Ivan Sugianto sampai Rekening Diblokir PPATK
- Deddy Corbuzier Ngakak Dengar Kronologi Farhat Abbas Didatangi Densu: Om Deddy Lagi Butuh Hiburan
Pilihan
-
Patut Dicontoh! Ini Respon Eliano Reijnders Usai Kembali Terdepak dari Timnas Indonesia
-
Ada Korban Jiwa dari Konflik Tambang di Paser, JATAM Kaltim: Merusak Kehidupan!
-
Pemerintah Nekat Naikkan Pajak saat Gelombang PHK Masih Menggila
-
Dugaan Pelanggaran Pemilu, Bawaslu Pantau Interaksi Basri Rase dengan ASN
-
Kuasa Hukum Tuding Kejanggalan, Kasus Cek Kosong Hasanuddin Mas'ud Dibawa ke Tingkat Nasional
Terkini
-
Superco Superfest: 36 Tim Bertarung, Cari Bibit Unggul Sepak Bola Nasional!
-
Akhirnya Punya WC, Buruh Semarang Ini Tak Perlu Lagi Buang Hajat di Sungai
-
Dukungan Jokowi dan Prabowo Tak Mampu Dongkrak Elektabilitas Luthfi-Yasin? Ini Hasil Survei SMRC
-
Semarang Diperkirakan Hujan Ringan, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Pentingnya Sanitasi Dasar untuk Kesejahteraan Warga Jawa Tengah