SuaraJawaTengah.id - Halima Hadi Alfina warga Kecamatan Semarang Barat, Kota Semarang nampak sumringah dan tak sabar untuk segera melaksanakan ibadah haji di tanah suci Mekkkah tahun ini.
Menariknya perempuan yang baru lulus SMA tersebut merupakan calon jemaah haji termuda. Halima baru menginjak usia 18 tahun dan dia didaftarkan untuk ibadah haji sejak masih sekolah TK.
"Dulu tahun 2009 saya kira didaftarkan buat sekolah ada tandatangan gitu. Ternyata daftar buat haji," ucap Halima selepas mengikuti Bimbingan Manasik Haji di UIN Walisongo Semarang, Kamis (9/5/24).
Halima bersama lima anggota keluarga sebetulnya dijadwalkan berangkat haji tahun 2021. Sayangnya karena pandemi Covid-19 keberangkatan ke tanah suci terpaksa ditunda.
Diakuinya, bisa berangkat ibadah haji di usia muda bukan sepenuhnya pakai uang tabungannya sendiri. Tapi Halima juga ikut membantu melunasi tabungan haji dengan menyisihkan uang saku.
"Jadi sejak kecil itu saya sudah disuruh nabung. Mamah juga sudah ngasih tahu misal nanti mau haji menggunakan tabungan tersebut," bebernya.
Karena tau sudah didaftarkan haji, Halima lantas menuruti semua perintah orang tuanya. Bahkan ia rela tidak menggunakan uang hasil juara perlombaan untuk ditabung.
"Nabung dari TK sedikit-sedikit, dari uang saku, hasil juara lomba-lomba dan tambahan dari orang tua," ungkapnya.
Untuk mempersiapkan ibadah haji, Halima sudah terlebih dahulu belajar kepada sanak keluarga. Apalagi kedua orang tuanya pernah ibadah haji.
"Ketika kumpul sama keluarga, saya suka nanya misal di Arafah nanti ngapain, terus hari pertama ngapain. Gitu-gitu deh," terangnya.
Sebelumnya, Wali Kota Semarang, Hevearita Gunaryanti Rahayu alias Mbak Ita mengatakan ada penambahan kouta haji yang mana sebelumnya Kota Semarang hanya 1.767. Kouta haji tahun ini bertambah jadi 1.957.
Untuk usia jemaah haji tahun ini kisaran dari 45-60 tahun. Sedangkan usia jemaah haji yang paling tua adalah 93 tahun.
"Saya tadi menyampaikan cuaca di Arab Saudi mencapai 45 derajat. Maka harus jaga kesehatan, perbanyak minum air putih, dan makanan bergizi," pesan Mbak Ita pada jemaah haji.
Kontributor : Ikhsan
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60
-
Juara Bertahan Berjaya! SDN Sendangmulyo 04 dan SDN Klepu 03 Raih Gelar di MilkLife Soccer Challenge
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng