SuaraJawaTengah.id - Usai kecelakaan maut yang menewaskan peserta study tour di Jawa Barat, kendaraan bus yang beroperasi Jawa Tengah mulai menjadi perhatian. Hal itu tentu untuk mengantisipasi kecelakaan maut.
Kepolisian mengimbau penumpang bus untuk berani menegur awak bus yang berkendara ugal-ugalan hingga membahayakan orang-orang yang diangkut maupun kendaraan bermotor lainnya.
"Penumpang diminta berani mengingatkan pengemudi bus yang berkendara ugal-ugalan atau membahayakan," kata Kasat Lantas Polrestabes Semarang AKBP Yunaldi dikutip dari ANTARA di Semarang pada Sabtu (18/5/2024).
Menurut dia, perhatian Polrestabes Semarang tidak hanya kondisi kelayakan bus, namun juga pengemudi-nya.
Baca Juga: Daftar Lengkap Identitas Korban Kecelakaan Maut Bus vs Truk di Tol ABC Semarang
Hal tersebut, lanjut dia, didasarkan atas sejumlah peristiwa bus yang melaju ugal-ugalan di jalan raya.
Pemeriksaan terhadap kelayakan bus pariwisata maupun bus umum, kata dia, dilakukan di terminal bayangan Banyumanik.
Ia menjelaskan pemeriksaan tersebut merupakan upaya jemput bola kepolisian dan pemangku kepentingan lainnya dalam memastikan kelayakan kendaraan umum yang dioperasikan itu
"Dilakukan di Banyumanik karena memang banyak bus yang menaikkan penumpang di tempat ini dengan tujuan berbagai wilayah," tuturnya.
Pemeriksaan, lanjut dia, tidak hanya dilakukan terhadap fisik bus, namun juga kondisi kesehatan pengemudi-nya.
Baca Juga: Tewaskan 2 Orang, Ini Kronologi Kecelakaan Maut Bus vs Truk di Tol ABC Semarang
Kepada para awak bus, Yunaldi mengimbau agar kondisi suku cadang bus selalu diperhatikan.
"Kalau memang harus diganti suku cadangnya, ganti dengan yang sesuai standar-nya," tegasnya.
Sebelumnya, kepolisian melakukan upaya masif berupa "ramp check" atau pemeriksaan terhadap seluruh bus yang beroperasi di wilayah Jawa Tengah sebagai tindak lanjut atas kecelakaan lalu lintas bus pengangkut siswa peserta anjangkarya di Subang, Jawa Barat, beberapa waktu lalu.
Pengecekan dilakukan terhadap bus milik perusahaan besar maupun kecil.
Berita Terkait
-
Download MOD BUSSID Kelok 44 + Livery Bus Sumatera GRATIS!
-
Bosan Bus Standar? Download Kumpulan MOD BUSSID Bus Mewah Gratis!
-
BisKita Trans Wibawamukti Siap Meluncur, Organda Bekasi Minta Rem Darurat
-
Mod BUSSID Truck Hino Dutro Sulawesi: Terpal Kotak Siap Meluncur!
-
PT MAB Luncurkan Bus Listrik dengan Nilai TKDN Tertinggi di Indonesia
Terpopuler
- Respons Sule Lihat Penampilan Baru Nathalie Tuai Pujian, Baim Wong Diminta Belajar
- Berkaca dari Shahnaz Haque, Berapa Biaya Kuliah S1 Kedokteran Universitas Indonesia?
- Pandji Pragiwaksono Ngakak Denny Sumargo Sebut 'Siri na Pace': Bayangin...
- Jordi Onsu Terang-terangan Ngaku Temukan Ketenangan dalam Islam
- Beda Penampilan Aurel Hermansyah dan Aaliyah Massaid di Ultah Ashanty, Mama Nur Bak Gadis Turki
Pilihan
-
Freeport Suplai Emas ke Antam, Erick Thohir Sebut Negara Hemat Rp200 Triliun
-
6 Rekomendasi HP Murah Rp 1 Jutaan Memori 256 GB, Terbaik November 2024
-
Neta Hentikan Produksi Mobil Listrik Akibat Penjualan Anjlok
-
Saldo Pelaku UMKM dari QRIS Nggak Bisa Cair, Begini Respon Menteri UMKM
-
Tiket Kereta Api untuk Libur Nataru Mulai Bisa Dipesan Hari Ini
Terkini
-
Alokasi Anggaran Sampai Rp750 Juta, Jateng Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis
-
Jelang Nataru, Polisi Batasi Operasional Truk di Jateng
-
Target 2045: Semarang Bangun Kota Tangguh Bencana dan Berdaya Saing Global
-
Semen Gresik Tebar Kebaikan, Bantu Pedagang Sayur Keliling di Rembang Tingkatkan Penghasilan
-
Ramai-ramai ke Rumah Jokowi, Calon Kepala Daerah Diminta Fokus pada Isu Mendasar dan Prioritas Lokal