SuaraJawaTengah.id - Seorang remaja berinisial R (16) warga Kecamatan Undaan, Kabupaten Kudus tewas mengenaskan diduga menjadi korban pengeroyokan.
Kasus itu terjadi pada 21 Mei 2024 di Desa Medini, Kecamatan Undaan, Kabupaten Kudus. Korban mengalami sejumlah luka di tubuh.
Satreskrim Polres Kudus, terus melakukan penyelidikan terhadap kasus dugaan pengeroyokan tersebut.
"Hingga kini, kami masih melakukan penyelidikan setelah sebelumnya melakukan olah tempat kejadian perkara, pemeriksaan saksi, hingga pengumpulan barang bukti," kata Kasat Reskrim Polres Kudus AKP R Danang Sri Wiratno dilansir dari ANTARA, Jumat (24/5/2024).
Dalam kasus pengeroyokan tersebut, pihaknya masih berupaya menangkap para pelaku yang diduga terlibat dan diperkirakan berjumlah lima orang.
Selain meminta keterangan sejumlah saksi, Polisi juga memeriksa rekaman kamera pengintai atau CCTV di sekitar lokasi kejadian.
Korban berinisial R sendiri dilakukan autopsi di RSUD dr. Loekmono Hadi. Sedangkan informasi dari pihak rumah sakit korban mengalami luka tusukan pada bagian dada kiri atas.
Sementara itu, Sekretaris Desa Medini Faiq Maulana menjelaskan telah memperoleh laporan dari Babinsa setempat bahwa R tewas di Desa Medini akibat terluka senjata tajam.
Baca Juga: Jadwal Imsakiyah Kudus dan Sekitarnya Jumat 22 Maret 2024, Disertai Bacaan Niat Puasa Ramadan
Berita Terkait
-
Alih-alih Boyong Luis Milla, Persis Solo Malah Datangkan Eks Persiku Kudus
-
Jadi Menteri ATR/BPN, Nusron Wahid Malah Disindir Suporter Persiku Kudus: Timnya Sulit Menang!
-
Hasil Liga 2: Dedi Hartono Pahlawan, Adhyaksa FC Jungkalkan Persiku Kudus
-
Buntut Bertemu Presiden Israel, Munawir Aziz Dinonaktifkan dari Stafsus Pj Bupati Kudus
-
Kisah Warga Kudus Tak Sembelih Sapi di Idul Adha, Ada Tradisi Toleransi Sejak Zaman Sunan Kudus
Terpopuler
- Dicoret Shin Tae-yong 2 Kali dari Timnas Indonesia, Eliano Reijnders: Sebenarnya Saya...
- Momen Suporter Arab Saudi Heran Lihat Fans Timnas Indonesia Salat di SUGBK
- Elkan Baggott: Hanya Ada Satu Keputusan yang Akan Terjadi
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Kekayaan AM Hendropriyono Mertua Andika Perkasa, Hartanya Diwariskan ke Menantu
Pilihan
-
Dua Juara Liga Champions Plus 5 Klub Eropa Berlomba Rekrut Mees Hilgers
-
5 Rekomendasi HP Infinix Sejutaan dengan Baterai 5.000 mAh dan Memori 128 GB Terbaik November 2024
-
Kenapa KoinWorks Bisa Berikan Pinjaman Kepada Satu Orang dengan 279 KTP Palsu?
-
Tol Akses IKN Difungsionalkan Mei 2025, Belum Dikenakan Tarif
-
PHK Meledak, Klaim BPJS Ketenagakerjaan Tembus Rp 289 Miliar
Terkini
-
Wapres Gibran Dukung UMKM dan Pemberdayaan Ekonomi Perempuan di Semarang
-
Dari Tambakmulyo untuk Jateng: Mimpi Sanitasi Layak Menuju SDGs
-
Pengamat Nilai Program Pendidikan Gratis dan Rp300 Juta per RW dari Yoyok-Joss Realistis
-
Perebutan Suara NU: Luthfi-Yasin vs Andika-Hendi, Siapa Lebih Unggul?
-
Wapres Gibran Tinjau Program Makan Bergizi di SMKN 7 Semarang, Siswa Sambut Antusias