SuaraJawaTengah.id - Mantan pemain PSIS Semarang Lucas Gama Moreira akhirnya berlabuh ke klub Liga 1 PS Barito Putera. Ia didatangkan untuk menjadi benteng pertahanan klub yang berjuluk Laskar Antasari.
Diketahui, untuk menambah kekuatan tim, manajemen baru saja meresmikan 3 pemain asing dan memperpanjang kontrak kapten tim Rizky Pora. Keempat pemain dikontrak selama semusim.
Tiga pemain yang diperkenalkan antara lain Lucas Gama Moreira, Levy Clement Madinda dan Lucas Morellato Da Cruz. Dua di antara pemain asing tersebut bukan sosok baru di sepak bola nasional.
Musim lalu Lucas Gama merupakan mantan pemain Persikabo (2022/23) yang sudah main sebanyak 31 kali dan PSIS Semarang (2023/24) main sebanyak 34 kali dengan mencetak 4 gol. Sedangkan Levy Madinda (32 tahun) pernah berseragam Persib Bandung (2023/24) bermain sebanyak 15 kali.
"Alhamdulillah ini merupakan rencana Coach RD (Rahmad Darmawan) dan Alhamdulillah kontrak ini bisa terlaksana. Kami berharap apa yang sudah direncanakan ini bisa menghasilkan prestasi di Liga 1 musim depan," kata CEO Barito Putera, Hasnuryadi Sulaiman dikutip dari laman resmi PT LIB pada Sabtu (29/6/2024).
Sementara itu Rizky Pora yang sudah 11 tahun bersama tim berjuluk Laskar Antasari berharap bisa menutup karier sepak bolanya bersama tim dengan menjadi juara Liga 1.
"Tadi Rizky Pora menyampaikan mudah-mudahan dia bisa mengakhiri kariernya di Barito Putera dan menutupnya dengan membawa Barito menjadi juara Liga 1. Aamiin Allahumma Aamiin," imbuhnya.
Hingga saat ini Barito sudah melepas 9 pemain dan untuk pemain baru yang sudah bergabung sebanyak 6 orang baik lokal maupun asing.
Baca Juga: PSIS Semarang Kantongi Licensing AFC Challenge League dan Liga 1
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Penghitam Rambut di Indomaret, Hempas Uban Cocok untuk Lansia
- 5 Mobil Kecil Bekas yang Nyaman untuk Lansia, Legroom Lega dan Irit BBM
- 7 Mobil Bekas untuk Grab, Mulai Rp50 Jutaan: Nyaman, Irit dan Tahan Lama!
- 5 Mobil Suzuki dengan Pajak Paling Ringan, Aman buat Kantong Pekerja
- 5 Mobil Bekas Rekomendasi di Bawah 100 Juta: Multiguna dan Irit Bensin, Cocok Buat Anak Muda
Pilihan
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
-
Purbaya Merasa "Tertampar" Usai Kena Sindir Prabowo
Terkini
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal
-
Hutan Rapat dan Cuaca Ekstrem Hambat Pencarian Syafiq Ali di Gunung Slamet