BRImo juga memanfaatkan teknologi biometrik, seperti sidik jari dan pengenalan wajah, untuk verifikasi identitas pengguna. Selain itu, aplikasi ini menerapkan teknologi mutakhir dan kecerdasan buatan untuk mendeteksi dan mencegah ancaman secara cepat dan tepat.
Dengan komitmennya dalam menghadirkan layanan yang inovatif, mudah diakses, dan aman, BRImo terus mengukuhkan posisinya sebagai one-stop financial solution app terdepan di Indonesia. Tak heran, BRImo menjadi pilihan utama bagi para nasabah yang menginginkan kemudahan dan kenyamanan dalam bertransaksi keuangan.
Sabet 11 penghargaan bergengsi sekaligus
Prestasi BRImo tersebut juga sejalan dengan pencapaian luar biasa yang diraih oleh BRI secara keseluruhan.
BRI kembali menorehkan prestasi gemilang dengan meraih 11 penghargaan di ajang Finance Asia Awards 2024. Penghargaan ini menjadi bukti komitmen perseroan dalam menciptakan nilai ekonomi dan sosial dengan fokus pada pemberdayaan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).
Direktur Utama BRI Sunarso menerima langsung penghargaan tersebut di The Ritz Carlton Hong Kong, Kamis (27/6/2024). Penghargaan ini dipersembahkan kepada lebih dari 110.000 Insan BRILian–sebutan bagi pekerja BRI–dan seluruh UMKM atas dedikasi dan semangat dalam membangun perekonomian Indonesia.
Dari 11 penghargaan yang diterima, 7 diraih dalam kategori Asia's Best Companies dan 4 dalam kategori FinanceAsia Awards.
Penghargaan itu meliputi Best CEO, Best Managed Company, Best Investor Relations, Best CFO, Most Committed to DEI, Most Committed to ESG, Best Large Cap Company, Best Bank For Financial Inclusion, Best Commercial Bank - SMEs, Best Sustainable Bank, dan Most Innovative Technology.
Keberhasilan BRI semakin diperkuat dengan pengakuan dari Forbes dan Fortune. Pada Juni 2024, BRI masuk dalam daftar The Global 2000 Forbes sebagai perusahaan terbesar ke-308 dunia dan menduduki peringkat pertama untuk industri keuangan di Asia Tenggara dalam daftar Fortune Southeast Asia 500.
Baca Juga: Peluncuran Resmi Samsung BRI Credit: Registrasi Mudah Melalui Samsung Pay
Berita Terkait
-
Perkenalkan Roger Bonet, Sang Matador yang Siap Jaga Pertahanan PSIS Semarang!
-
Lindungi Masa Depanmu dan Keluarga dengan Life Care BRI Life
-
Belanja Hemat di ACE Hardware, Nikmati Diskon 70% dan Cicilan 0% dengan Kartu BRI
-
Jangan Sampai Ketinggalan! Simak Cara Beli SBR013 di BRImo
-
Hemat Waktu dan Tenaga, Yuk! Bayar Listrik Pakai BRImo
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo