Scroll untuk membaca artikel
Budi Arista Romadhoni
Selasa, 13 Agustus 2024 | 19:11 WIB
Pelatih PSIS Semarang Gilbert Agius. [Liga Indonesia Baru]

SuaraJawaTengah.id - PSIS Semarang telah memutuskan satu pemain asing baru untuk menggantikan Sudi Abdallah yang cedera.

Manager coach PSIS, Gilbert Agius mengatakan bahwa ia cukup sedih dengan cederanya Sudi, namun ia mengatakan bahwa tim pelatih dan manajemen langsung bergerak cepat untuk mencari pengganti Sudi.

Apalagi untuk merekrut pemain asing kali ini penuh keterbatasan karena verifikasi untuk merekrut pemain asing yang musim lalu tidak bermain di Indonesia telah ditutup sejak 6 Agustus lalu.

Dan PSIS hanya memiliki opsi merekrut pemain yang musim lalu bermain di Indonesia dan batas waktu pendaftaran pemain hanya sampai Selasa (13/8/2024).

Baca Juga: PSIS Gilas PON Jateng 5-1, Gilbert Agius: Fokus Benahi Fisik dan Setrategi Baru

"Saya ingin menyampaikan pertama cepat sembuh Sudi. Saya sedih, dia sangat tidak beruntung dan kami putuskan langsung untuk mencari pengganti Sudi," ujar Gilbert Agius saat dikonfirmasi pada Selasa (13/8) petang.

"Saya langsung mencari pemain mana saja yang musim lalu bermain di Indonesia dan memberi report ke manajemen terkait profil pemain tersebut dan manajemen memberi support ke saya dan merespons dengan cepat. Keputusan ini harus cepat dan saya pikir pemain pilihan kami ini pemain yang cukup bagus dan akan beradaptasi dengan cepat karena musim lalu bermain di Indonesia," lanjutnya.

Load More