SuaraJawaTengah.id - Tim pemenangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota Semarang Yoyok Sukawi dan Joko Santoso (Yoyok-Joss) saat ini sedang menggembleng visi-misi pemenangan jelang Pilwakot Semarang 2024.
Penyusunan visi-misi ini yang dipimpin ketua tim pemenangan, Wahyoe "Liluk" Winarto, melibatkan seluruh partai politik pengusung dan pendukung, serta pakar, akademisi, tokoh masyarakat, dan unsur-unsur lainnya.
Hal itu disampaikan bakal calon Wakil Wali Kota Semarang, Joko Santoso saat berdiskusi dengan wartawan di salah satu rumah makan di Jalan Gajahmada, Kota Semarang, Selasa (10/9/2024).
"Penyusunan visi-misi masih kami lakukan, karena kami mengakomodir masukan dari partai koalisi pengusung dan pendukung. Mungkin tiga hari lagi akan kami sampaikan," katanya.
Baca Juga: Hasil Tes Kesehatan Bakal Calon Gubernur Jateng Sudah di Tangan KPU, Ini Penjelasannya
Joko Joss sapaan akrab Joko Santoso menegaskan, bahwa program kerja yang akan diusung tim Yoyok-Jos beserta Koalisi Semarang Maju dan Bermartabat, akan diselaraskan dengan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kota Semarang dan Rencana Pembangunan Jangka Menengah Provinsi (RPJMP) Jawa Tengah. Hal itu karena program harus linier dengan rencana pembangunan yang sudah ada.
"Semua program harus berkiblat pada itu," ungkap Joko.
Dikatakan, bahwa dalam waktu dekat pihaknya akan merilis program kerja dan visi misi yang sudah diberi nama 'Hasta Karya'.
"Bocoran saja dulu, Hasta Karya itu artinya delapan karya. Jadi nanti akan ada delapan fokus program. Detailnya seperti apa, kami sampaikan nanti," jelas Joko.
Di sisi lain, Joko Joss menjelaskan bahwa tim pemenangan juga sedang menyiapkan strategi pemenangan. Termasuk membentuk posko-posko yang ada di kecamatan.
Baca Juga: Polemik Pilkada Kendal: Pengamat Politik Sebut Pencabutan Dukungan PKB Sah
"Rencananya kami akan ada 18 posko pemenangan, termasuk posko terpusat. Semua masih dipersiapkan oleh tim, dengan melibatkan seluruh partai koalisi," kata Joko.
Berita Terkait
-
Video Kompilasi "Saya Titip..." Jokowi Viral, Pandji: Bukan Titip, Tapi Endorse
-
Meki Nawipa: Kemenangan Ini Berkat Restu Tuhan, Alam, dan Manusia Papua Tengah
-
Soal Wacana Pilkada Dipilih DPRD, Baleg DPR Tunggu Sikap Pemerintah
-
PDIP Jakarta Tolak Usulan Prabowo Soal Kepala Daerah Dipilih DPRD: Kemunduran Demokrasi
-
Sah! Meki-Deinas Pastikan Kemenangan di Pilgub Papua Tengah
Terpopuler
- Jabatan Mentereng Wahyu Hidayat, Pantas Ayah Dokter Koas Luthfi Ogah Damai dengan Pihak Lady Aurellia
- Ibunda Lady Biang Kerok Penganiayaan Dokter Ternyata Direktur Perusahaan Ternama
- Gus Iqdam Bela Miftah, Gus Arifin Ngaku Tak Suka: Maksudnya Apa Dam?
- Pendaftaran Pendamping Desa 2025 Resmi Dibuka! Cek Gaji dan Cara Daftarnya
- Alvin Lim Tuntut Teh Novi Ganti Rugi Rp 1 Triliun, Denny Sumargo Berkelakar Minta Bagian
Pilihan
-
Perusahaan Asing Gugat Waskita Karya Karena Nunggak Utang Rp976 Juta
-
4 Rekomendasi Laptop Gaming di Bawah Rp 15 Juta, Terbaik Desember 2024
-
Raksasa Ritel RI Terpuruk! Alfamart dan Matahari Berguguran
-
Resmi Dipecat PDIP, Jokowi: Waktu yang Akan Menguji
-
Usai Pelantikan PAW, Anggota DPRD Bontang Jalani Tes Urine, Apa Hasilnya?
Terkini
-
Kenapa Kudus Kaya dengan Kuliner Daging Kerbau? Ini Alasannya
-
Mengenal Mgr Soegijapranata, Uskup Agung Pribumi Pertama di Indonesia
-
7 Cara Kreatif Merayakan Momen Hari Ibu di Rumah
-
Yuk Nabung Sekarang Juga, BRImo FSTVL 2024 Berikan Ratusan Ribu Hadiah Menarik
-
Selain Cegah Dehidrasi, Ini Pentingnya Asupan Cairan Bagi Pelari di Semarang 10K