SuaraJawaTengah.id - Bendahara DPD Golkar Jawa Tengah, Mohammad Saleh, menegaskan komitmen partainya dalam memenangkan pasangan Ahmad Luthfi dan Taj Yasin pada Pilgub Jawa Tengah 2024.
Hal ini disampaikannya saat menghadiri acara "Ahmad Luthfi Menyapa" yang digelar untuk anggota DPRD dari Koalisi KIM Plus Jawa Tengah di Sukoharjo, Minggu (27/10/2024).
Menurut Saleh, DPD Golkar Jawa Tengah telah mengoordinasikan berbagai elemen partai, termasuk anggota DPR RI, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten, hingga ke pengurus tingkat kecamatan, untuk berfokus pada pemenangan pasangan Luthfi-Yasin.
"Ini sudah harga mati bagi kami di Golkar untuk memenangkan Ahmad Luthfi dan Gus Yasin," ujar Saleh yang juga merupakan Anggota DPRD Jateng.
Baca Juga: Pilwakot Semarang, Yoyok Sukawi Sebut Mesin Partai Turun Sampai Tingkat RT
Ia juga menyebutkan bahwa Golkar menargetkan kemenangan minimal 60 persen untuk pasangan tersebut di Jawa Tengah, target yang juga didorong oleh Bahlil, tokoh penting dalam strategi pemenangan.
Dalam waktu tersisa satu bulan menuju pemilihan, Saleh menjelaskan bahwa partainya telah menjalankan sosialisasi secara intensif, baik di tingkat kabupaten maupun daerah lain yang memiliki calon kepala daerah yang sejalan dengan Golkar. Ia menekankan pentingnya strategi sosialisasi agar pasangan Luthfi-Yasin dikenal lebih luas, termasuk melalui pendekatan yang disesuaikan di tiap daerah.
Terkait kesiapan saksi di TPS, Saleh menyebut bahwa koordinasi dengan partai-partai koalisi di setiap kabupaten masih berlangsung.
"Kami sedang berembuk di koalisi, karena di setiap daerah ada partai yang lebih kuat, dan kami ingin memastikan bahwa pergerakan bersama ini berjalan lebih efektif," tambahnya.
Baca Juga: Ribuan Anggota Peci Ireng 'Mudun Ndeso' untuk Menangkan Ahmad Luthfi di Pilgub Jateng
Berita Terkait
-
Curigai Prabowo Lolos Sanksi Bawaslu soal Dukungan ke Ahmad Luthfi, Fedi Nuril Colek Pakar: Hari Minggu Presiden Libur?
-
Cek Fakta: Ahmad Luthfi Bakal Pulang Kampung Jika Kalah Pilkada Jateng, Benarkah?
-
Cagub Jateng Luthfi Bergetar Ucap Terima Kasih pada Anaknya yang Disabilitas di Debat Pamungkas
-
Debat Pilkada Jateng, Ahmad Luthfi Pakai Filosofi Jawa Saat Bicara Kebijakan Publik
-
Adu Kekayaan Andika Perkasa vs Ahmad Luthfi, Selisihnya Lebih dari 18 Kali Lipat!
Terpopuler
- Kejanggalan LHKPN Andika Perkasa: Harta Tembus Rp198 M, Harga Rumah di Amerika Disebut Tak Masuk Akal
- Marc Klok: Jika Timnas Indonesia Kalah yang Disalahkan Pasti...
- Niat Pamer Skill, Pratama Arhan Diejek: Kalau Ada Pelatih Baru, Lu Nggak Dipakai Han
- Datang ke Acara Ultah Anak Atta Halilintar, Gelagat Baim Wong Disorot: Sama Cewek Pelukan, Sama Cowok Salaman
- Menilik Merek dan Harga Baju Kiano saat Pesta Ulang Tahun Azura, Outfit-nya Jadi Perbincangan Netizen
Pilihan
-
5 HP Samsung Rp 1 Jutaan dengan Kamera 50 MP, Murah Meriah Terbaik November 2024!
-
Profil Sutikno, Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta yang Usul Pajak Kantin Sekolah
-
Aliansi Mahasiswa Paser Desak Usut Percobaan Pembunuhan dan Stop Hauling Batu Bara
-
Bimtek Rp 162 Miliar, Akmal Malik Minta Pengawasan DPRD Terkait Anggaran di Bontang
-
Satu Orang Tarik Pinjaman Rp330 Miliar dengan 279 KTP di Pinjol KoinWorks
Terkini
-
Sengketa Lahan Cilacap: KPA Kritik Skema Pemerintah, Petani Terancam Kehilangan Lahan
-
Tragis! Rem Blong, Truk Tronton Hantam Ruko di Semarang, 2 Orang Tewas!
-
Rayakan Anniversay ke-2, Kurnia Seafood Semarang Berikan Diskon 30% untuk Pelanggan
-
Dorong Transisi Energi Alternatif, PT Semen Gresik Tekan Subtitusi Thermal Substitution Rate
-
Pertamina Patra Niaga JBT Berikan Apresiasi pada Operator SPBU Sultan Agung Semarang