SuaraJawaTengah.id - Saat ini, jenis Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) menjadi salah satu tulang punggung kemajuan ekonomi di Indonesia. Semua pelaku bisnis di sektor ini pasti pasti ingin perusahaannya terus mengalami peningkatan.
Untuk menjadi besar, UMKM naik kelas harus siap untuk bersaing di nasional, atau bahkan internasional.
Terhubungnya produk lokal dan UMKM yang berkualitas dan berdaya saing tinggi dengan konsumen secara luas, baik nasional maupun internasional merupakan kunci agar produk Indonesia dapat naik kelas.
Ada banyak cara agar UMKM milik kamu bisa dikenal konsumen secara luas, salah satunya adalah mengikuti BRI UMKM EXPO(RT) 2025. Di event ini berbagai produk UMKM terbaik dapat memperluas jangkauan pasar mereka dan mempertemukan mereka dengan potential buyer internasional.
Kali ini event tersebut akan menghadirkan beberapa kategori yang bisa dikuti oleh para UMKM diantaranya Home Décor & Craft, Food & Beverage, Accessories & Beauty, Fashion & Wastra, Healthcare/Wellness.
Pendaftaran UMKM sendiri sudah dibuka mulai tanggal 20 September 2024 lewat website https://brilianpreneur.com/ dan pendaftaran di tutup tanggal 30 Oktober 2024.
Cara daftar BRI UMKM EXPO(RT) 2025
* Kunjungi https://brilianpreneur.com
* Registrasi dengan klik : “Klik di Sini Untuk Mendaftar”
* Setelah muncul laman registrasi, kemudian klik : “Mulai Proses Pendaftaran”
Baca Juga: Glamping Makin Murah dengan Kredit BRIguna, Ini Caranya!
* Mengisi Form “Biografi” ,” Detail Usaha” dan “Detail Produk”
* Jika semua form telah terisi klik “kirim” kemudian klik “oke”, muncul informasi pendaftaran berhasil.
Direktur Commercial, Small and Medium Business BRI, Amam Sukriyanto menyampaikan bahwa BRI UMKM EXPO(RT) merupakan komitmen BRI untuk mendukung UMKM bersaing di pasar global.
“Kegiatan ini menjadi momentum strategis bagi UMKM untuk memperluas jangkauan pasar dan bertemu dengan potensial buyer internasional. BRI berkomitmen memajukan UMKM melalui pembiayaan, pendampingan, dan akses ke pasar global,” ucap Amam.
Adapun tema BRI UMKM EXPO(RT) 2025 adalah “Broadening MSME’s Global Outreach” yang diartikan sebagai upaya mendorong UMKM untuk lebih terlibat dalam pasar internasional, meningkatkan daya saing UMKM serta mendapatkan peluang bisnis baru di berbagai belahan dunia.
Event ini menjadi perwujudan komitmen BRI untuk meningkatkan social value creation dengan berperan aktif dalam mendorong kemajuan, peningkatan kapabilitas serta kualitas UMKM di Indonesia.
Berita Terkait
-
Dirut BRI: Perkuat Fundamental Kinerja, BRI Cetak Laba Rp45,36 Triliun
-
Lupa Ngisi Token Listrik, Klik Aja Pembelian di Mobile Banking BRImo
-
BRI Baru Saja Luncurkan Debit BRI Contactless, Ini 6 Keunggulannya
-
Ajak Keluarga Anda ke BRImo FSTVL Playzone, Seru Banget!
-
Aktif dalam Pemberdayaan Publik, BRI Dapat Penghargaan CSR untuk Negeri dalam Ajang Merdeka Award 2024
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Kuburan atau Tambang Emas? Menyingkap Fenomena Saham Gocap di Bursa Indonesia
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
Terkini
-
10 Fakta Gunung Slamet yang Mengerikan, Penyebab Pendaki Syafiq Ridhan Ali Razan Hilang Misterius
-
Fakta-fakta Mengejutkan Reza Pahlavi, Sosok yang Ingin Gulingkan Rezim Iran
-
10 Mobil LCGC Terbaik dengan Harga 100 Jutaan yang Wajib Anda Miliki!
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang