SuaraJawaTengah.id - Dua orang korban tertimbun tanah longsor warga Desa Jemur Pejagoan Kabupaten Kebumen, Novi Nugrahtati (27) dan Muhammad Abian (6) ditemukan meninggal dunia.
Keduanya merupakan ibu dan anak yang meninggal dunia dalam posisi berpelukan.
Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Kebumen Udy Cahyono menyampaikan, kedua korban itu ditemukan oleh tim SAR sekitar pukul 10.30 hingga 11.00 WIB.
"Korban pertama atas nama Abian dievakuasi pada pukul 10.35 WIB, dan korban kedua atas nama Novi dievakuasi pada pukul 10.43 WIB. Keduanya kemudian dibawa ke rumah keluarga korban untuk dilakukan pemulasaraan," kata Udy Cahyono.
Ia menjelaskan, pencarian korban oleh tim SAR menggunakan mesin pompa ada tujuh pompa.
Peristiwa tersebut terjadi saat bukit yang berada di belakang rumah korban longsor dan menimpa rumah yang terjadi pada Sabtu (9/11/2024) sekitar pukul 22.00 WIB. Sebelumnya wilayah Kebumen terjadi hujan deras dari siang hingga malam hari.
Ia menyampaikan, selain di Desa Jemur Pejagoan, longsor juga terjadi di Desa Giripurno Kecamatan Karangayar menimpa rumah Marsino, mengakibatkan rumah roboh dengan korban empat orang.
"Namun keempat korban setelah mendapatkan perawatan di rumah sakit, bisa pulang," jelas dia.
Ia menyampaikan pula bahwa hujan dengan intensitas tinggi disertai angin kencang di beberapa wilayah Kabupaten Kebumen mengakibatkan tanggul jebol, tanah longsor, dan pohon tumbang di beberapa wilayah. [ANTARA]
Baca Juga: Detik-detik Wagiyo Tertimbun Longsor di Solo, Sedang Mengasah Pisau di Sebelah Kandang
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- 5 Sampo Penghitam Rambut yang Tahan Lama, Solusi Praktis Tutupi Uban
- 5 Mobil Nissan Bekas yang Jarang Rewel untuk Pemakaian Jangka Panjang
- 4 Bedak Wardah Terbaik untuk Usia 50 Tahun ke Atas, Bantu Samarkan Kerutan
- 7 Sepatu Skechers Wanita Tanpa Tali, Simple Cocok untuk Usia 45 Tahun ke Atas
Pilihan
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
Terkini
-
Tragedi Gunung Slamet: Syafiq Ali Ditemukan Tewas Setelah 16 Hari Pencarian Dramatis
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal