SuaraJawaTengah.id - Dua orang korban tertimbun tanah longsor warga Desa Jemur Pejagoan Kabupaten Kebumen, Novi Nugrahtati (27) dan Muhammad Abian (6) ditemukan meninggal dunia.
Keduanya merupakan ibu dan anak yang meninggal dunia dalam posisi berpelukan.
Kepala Pelaksana Harian Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Kebumen Udy Cahyono menyampaikan, kedua korban itu ditemukan oleh tim SAR sekitar pukul 10.30 hingga 11.00 WIB.
"Korban pertama atas nama Abian dievakuasi pada pukul 10.35 WIB, dan korban kedua atas nama Novi dievakuasi pada pukul 10.43 WIB. Keduanya kemudian dibawa ke rumah keluarga korban untuk dilakukan pemulasaraan," kata Udy Cahyono.
Baca Juga: Detik-detik Wagiyo Tertimbun Longsor di Solo, Sedang Mengasah Pisau di Sebelah Kandang
Ia menjelaskan, pencarian korban oleh tim SAR menggunakan mesin pompa ada tujuh pompa.
Peristiwa tersebut terjadi saat bukit yang berada di belakang rumah korban longsor dan menimpa rumah yang terjadi pada Sabtu (9/11/2024) sekitar pukul 22.00 WIB. Sebelumnya wilayah Kebumen terjadi hujan deras dari siang hingga malam hari.
Ia menyampaikan, selain di Desa Jemur Pejagoan, longsor juga terjadi di Desa Giripurno Kecamatan Karangayar menimpa rumah Marsino, mengakibatkan rumah roboh dengan korban empat orang.
"Namun keempat korban setelah mendapatkan perawatan di rumah sakit, bisa pulang," jelas dia.
Ia menyampaikan pula bahwa hujan dengan intensitas tinggi disertai angin kencang di beberapa wilayah Kabupaten Kebumen mengakibatkan tanggul jebol, tanah longsor, dan pohon tumbang di beberapa wilayah. [ANTARA]
Baca Juga: Korban Tewas Longsor di Solo Menjadi Dua Orang, Ditemukan Setelah 2 Jam Pencarian
Berita Terkait
-
UU KIA Wujud Komitmen Pemerintahan Jokowi Sejahterakan Ibu dan Anak
-
Anak 22 Tahun Tolak Kerja dan Kuliah, Ibu Gugat ke Pengadilan
-
Gugat Anak Malas di Pengadilan, Ibu Ini Tuntut Putrinya yang Berusia 22 Tahun untuk Hidup Mandiri!
-
Banjir dan Longsor di Nepal Tewaskan 148 Orang, 58 Masih Hilang
-
Daftar Identitas 12 Korban Tanah Longsor Penambangan Ilegal Di Solok Sumatra Barat
Terpopuler
- Sritex Resmi PHK Ribuan Karyawannya, BNI jadi Satu-satunya Bank BUMN yang 'Nyangkut' Rp374 Miliar
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Pendidikan Intan Srinita, Ketahuan Bersih-bersih usai Sebut Roy Suryo Pemilik Akun Fufufafa?
- Tanggapi Kisruh Andre Taulany Parodikan Gelar Raffi Ahmad, Feni Rose: Lagian Kantor yang Kasih di Ruko
- Dilaporkan Aliansi Bugis, Denny Sumargo bikin Permintaan Maaf Terbuka
Pilihan
-
Mencari Kelemahan Jepang: Memori 6 Tahun Lalu Jadi Modal Shin Tae-yong
-
Harga Emas Antam Lagi-lagi Jatuh Terjungkal Hari Ini
-
Prediksi Timnas Indonesia vs Jepang: Hanya Misi Sulit, Tapi Bukan Mustahil Garuda!
-
KUR Tak Termasuk Hapus Buku Kredit Macet, Ini Penjelasannya
-
Menakar Persentase Kemenangan Timnas Indonesia vs Jepang, Bukan Mustahil?
Terkini
-
Rahasia Sukses Pertashop: Pertamina Ungkap Strategi Peningkatan Pendapatan lewat NFR
-
BMKG Prakirakan Cuaca Berawan dan Kabut di Semarang Hari Ini, Masyarakat Diminta Waspada
-
Prabowo Dukung Cagub Jateng, Bawaslu Telusuri Potensi Pelanggaran Netralitas Presiden
-
Korupsi Pengurusan Tanah di Semarang: Mantan Lurah Sawah Besar Divonis Lebih Ringan dari Tuntutan Jaksa
-
Target Menang di Pilkada! Kaesang Pangarep Kerahkan Pengusaha Muda Door to Door di Semarang