SuaraJawaTengah.id - Ada pemandangan menarik di rumah susun atau Rusun Bandarharjo Kota Semarang, Senin (11/11/)2024 siang.
Suasana meriah terlihat saat puluhan ibu-ibu penghuni Rusun berkumpul dan memasak bersama.
Bukan sembarang masak, kali ini mereka masak besar untuk jumlah porsi mencapai 2.000. Tak ayal, dengan cekatan ibu-ibu melaksanakan tugas masing-masing.
Ada yang mempersiapkan daging, sayuran, hingga dua tungku kompor berukuran besar. Dua wajan berdiameter sekitar 2 meter pun juga dipersiapkan.
Soal rasa, jangan ditanya. Ada Chef Bobon Santoso yang bertugas meracik bumbu hingga penyajiannya. Chef spesialis masak besar ini rupanya tak sendirian. Ada Cagub Jateng Ahmad Luthfi yang hadir dan disambut meriah penghuni Rusun.
"Hari ini kita akan masa daging sapi lada hitam bersama Pak Ahmad Luthfi," kata Chef Bobon yang langsung dijawab yel-yel dukungan warga untuk Cagub Jateng nomor urut 2 tersebut.
Begitu wajan sudah panas, Chef Bobon bersama Ahmad Luthfi mulai memasukkan margarin dan satu loyang besar bawang bombay. Kemudian 4 loyang besar daging sapi yang sudah di fillet tipis.
Terlihat fasih, tangan Ahmad Luthfi pun mengolak-alik bahan makanan dengan sotil berukuran besar pula. Ia dibantu ibu-ibu warga Rusun secara bergantian. "Ayo sini, masak bareng-bareng," kata mantan Kapolda Jateng tersebut.
Ahmad Luthfi ternyata mengikuti proses memasak sejak belanja bahan di Pasar. Sambil berbelanja dirinya juga menyerap aspirasi pedagang soal ketersediaan bahan pangan dan stabilitas harga.
Baca Juga: Debat Kedua: Ahmad Luthfi-Taj Yasin Gaungkan Visi Makmur untuk Petani dan Nelayan Jateng
Menurutnya, kegiatan masak dan makan bersama ini untuk mendukung program Presiden Prabowo Subianto tentang makan bergizi gratis. Hal itu dinilai dibutuhkan masyarakat, terutama untuk ekonomi menengah kebawah.
"Ini daging (sapi) dari Pak Presiden lho," ujarnya.
Di sisi lain, Ahmad Luthfi juga mengajak masyarakat mengonsumsi makanan yang bergizi. Makanan tidak harus mahal, apalagi warga Semarang Utara yang berada di pesisir terbiasa dengan ikan laut. Warga juga bisa mengonsumsi ikan lele yang murah meriah namun kaya protein.
Salah satu warga Rusun Bandarharjo, Irawati (49) mengaku senang dengan kedatangan Ahmad Luthfi dan acara makan bersama. Makan bergizi gratis mendukung program peningkatan kualitas kesehatan dan kecerdasan untuk keluarga.
Irawati yang sudah tinggal di Rusun sejak 2001 mengatakan akan memilih Ahmad Luthfi pada coblosan Pilgub 27 November 2024 nanti.
"Pak Luthfi sudah sering ke sini. Blusukan dan menyapa warga. Beliau orangnya tidak membeda-bedakan, kaya miskin sama saja," kata Irawati.
Berita Terkait
Terpopuler
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Biodata dan Agama DJ Patricia Schuldtz yang Resmi Jadi Menantu Tommy Soeharto
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- 5 Sepatu Jalan Lokal Terbaik Buat Si Kaki Lebar Usia 45 Tahun, Berjalan Nyaman Tanpa Nyeri
- DPUPKP Catat 47 Hektare Kawasan Kumuh di Kota Jogja, Mayoritas di Bantaran Sungai
Pilihan
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
-
Dari 'Kargo Gelap' Garuda ke Nakhoda Humpuss: Kembalinya Ari Askhara di Imperium Tommy Soeharto
-
Tanpa Bintang Eropa, Inilah Wajah Baru Timnas Indonesia Era John Herdman di Piala AFF 2026
-
Hari Ini Ngacir 8 Persen, Saham DIGI Telah Terbang 184 Persen
-
Mengapa Purbaya Tidak Pernah Kritik Program MBG?
Terkini
-
Sebelum Dipulangkan Syafiq Ali Pendaki Hilang di Gunung Slamet akan Diautopsi di Pemalang
-
9 Fakta Mengerikan di Balik Kerusuhan Iran: Ratusan Tewas, Ribuan Ditangkap, dan Ancaman Militer AS
-
Suzuki Karimun 2015 vs Kia Visto 2003: Pilih yang Lebih Worth It Dibeli?
-
Banjir Lumpuhkan SPBU Kudus, Pertamina Patra Niaga Sigap Alihkan Suplai BBM Demi Layanan Optimal
-
Semen Gresik Gaungkan Empowering Futures sebagai Landasan Pertumbuhan dan Keberkelanjutan