SuaraJawaTengah.id - Sebagai sub-brand Xiaomi, Redmi terus menciptakan inovasi-inovasi menarik pada setiap produk terbarunya.
Nah, buat kamu yang ingin tahu berbagai tablet terbaru dari pabrikan Redmi, yuk simak langsung ulasannya di bawah ini.
1. Redmi Pad SE
Di urutan pertama ada Redmi Pad SE yang dirancang khusus untuk memberikan pengalaman multimedia, karena didukung dengan RAM 8 GB dan memori internal hingga mencapai 128 GB.
Lantas, Redmi Pad SE RAM 8 harga berapa? Kabarnya, harga tablet Redmi Pad SE masih berada dibawah Rp 3 juta.
Tablet ini hadir dengan mengusung layar IPS LCD seluas 11 inch yang beresolusi 1200 x 1920 piksel, serta sudah didukung fitur refresh rate 90 Hz.
Tentu saja layar tersebut sangat cocok untuk mendukung kegiatan menonton video maupun bermain game.
Beralih ke bagian jeroannya, Redmi Pad SE dipersenjatai chipset Qualcomm Snapdragon 680 yang dengan dukungan GPU Adreno 610 untuk memberikan tampilan grafis yang mumpuni.
Disisi lain, Redmi Pad SE ditenagai baterai berdaya 8.000 mAh yang dijamin awet untuk penggunaan sehari-hari.
Untuk urusan fotografi, Redmi Pad SE membawa kamera utama 8 MP dan kamera depan 5 MP.
2. Redmi Pad Go
Dengan membawa layar seluas 10,95 inch dan beresolusi ful HD+, Redmi Pad Go sangat cocok untuk menunjang kegiatan hiburan maupun produktivitas ringan.
Melalui prosesor Snapdragon 680, ia menawarkan performa yang cukup mumpuni untuk kegiatan multitasking.
Terlebih dengan dukungan baterai berdaya 7.000 mAh dan speaker stereo, sehingga dapat memberikan pengalaman multimedia yang lebih maksimal.
Tak hanya itu saja, Redmi Pad Go juga didukung dengan kamera utama 8 MP yang ideal untuk kebutuhan fotografi ringan.
3. Redmi Pad 6 Pro
Bagi kamu yang ingin mendapatkan tablet dengan ukuran layar lebih luas, maka Redmi Pad 6 Pro merupakan pilihan paling tepat.
Pasalnya, ia membawa layar panel AMOLED seluas 11 inch beresolusi 2K yang didukung refresh rate 120 Hz sehingga membuatnya semakin respontif untuk multitasking.
Redmi Pad 6 Pro menawarkan performa yang sangat bagus berkat prosesor Snapdragon 870, serta dukungan RAM 12 GB dan memori internal hingga mencapai 256 GB.
Dengan kapasitas penyimpanan yang sebesar itu, tentu saja bisa kamu manfaatkan untuk menyimpan berbagai jenis file dalam jumlah yang cukup banyak.
Untuk menunjang penggunaan sehari-hari, Redmi Pad 6 Pro ditenagai baterai berkapasitas 8.720 mAh dengan fitur fast charging 33W.
Beralih ke sektor fotografi, Redmi Pad 6 Pro menyediakan kamera utama dengan resolusi 13 MP dan kamera depan 8 MP.
4. Redmi Pad
Selanjutnya ada Redmi Pad yang membawa layar berukuran 10,61 inch dengan panel IPS LCD, serta memiliki resolusi mencapai 2000 x 1200 piksel.
Bahkan yang lebih menariknya lagi, layar tersebut sudah didukung fitur refresh rate 90 Hz dengan tingkat kecerahan mencapai 400 nits.
Prosesor yang digunakannya berupa MediaTek Helio G99, serta terdapat RAM 6 GB dengan memori internal 128 GB yang bisa diperluas melalui microSD.
Disisi lain, Redmi Pad ditenagai baterai berdaya 8.000 mAh yang ditopang oleh fitur fast charging 18W.
Sedangkan untuk kebutuhan fotografi, Redmi Pad membawa kamera utama dan kamera depan yang sama-sama beresolusi 8 MP.
Nah, itu dia deretan tablet terbaru dari Redmi yang bisa kamu beli secara online melalui Blibli.com.
Berita Terkait
-
Redmi Watch 5 dan Buds 6 Pro Siap Rilis, Harga Diprediksi Murah
-
Gunakan Snapdragon 8 Elite, Skor AnTuTu Redmi K80 Pro Pecahkan Rekor
-
Andalkan Snapdragon 8 Elite, Skor AnTuTu HP Xiaomi Ini Bakal Pecahkan Rekor?
-
Daftar Lengkap HP Mati Xiaomi, Redmi, Poco Makin Banyak, Buruan Cek Pembaruannya!
-
Ganti Logo, Redmi K80 Luncurkan Watermark Kamera Baru
Tag
Terpopuler
- Mees Hilgers Didesak Tinggalkan Timnas Indonesia, Pundit Belanda: Ini Soal...
- Elkan Baggott: Pesan Saya Bersabarlah Kalau Timnas Indonesia Mau....
- Miliano Jonathans Akui Tak Prioritaskan Timnas Indonesia: Saya Sudah Bilang...
- Denny Sumargo Akui Kasihani Paula Verhoeven: Saya Bersedia Mengundang..
- Elkan Baggott Kembali Tak Bisa Penuhi Panggilan Shin Tae-yong ke TC Timnas Indonesia
Pilihan
-
Debat Pilkada Dianggap Gagal, Aktivis Minta Solusi Lokal untuk Krisis Iklim di Kaltim
-
Harga Emas Antam Masih Bertahan Tinggi di Level Rp1.541.000/Gram Pada Akhir Pekan
-
Sambut Presiden dengan Kemewahan, Mercedes-Maybach S650 Pullman Jadi Tunggangan Prabowo di Abu Dhabi
-
Tangan Kanan Bongkar Shin Tae-yong Punya Kendala di Timnas Indonesia: Ada yang Ngomong...
-
PublicSensum: Isran-Hadi Unggul Telak atas Rudy-Seno dengan Elektabilitas 58,6 Persen
Terkini
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Diskon BRImo hingga Cashback Meriahkan OPPO Run 2024
-
Survei Pilkada Kota Semarang: Yoyok-Joss Unggul Tipis atas Agustina-Iswar
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri