SuaraJawaTengah.id - Warga Desa Nglebur, Kecamatan Jiken, Kabupaten Blora kini tak lagi harus berjalan jauh ke hutan untuk mendapatkan air bersih. Program kolaboratif antara Pemerintah Provinsi Jawa Tengah dan PT Pertamina Patra Niaga Regional Jawa Bagian Tengah (JBT) berhasil menghadirkan pipanisasi air bersih yang melayani hingga 100 keluarga di desa tersebut.
Dengan membangun 30 sambungan rumah dan sebuah reservoir berkapasitas 10.000 liter, inisiatif ini menjadi solusi konkret bagi warga yang sebelumnya kesulitan air bersih, terutama saat musim kemarau. Program ini juga menjadi bagian dari upaya penanggulangan kemiskinan ekstrem di wilayah Jawa Tengah.
Rusdianto, Pejabat Kepala Desa Nglebur, menuturkan dampak nyata dari proyek ini terhadap kehidupan sehari-hari warganya. "Sekarang warga cukup mengambil air dari depan rumah saja. Ini sangat membantu kami," ujarnya.
Kolaborasi lintas sektor ini mendapatkan apresiasi dari Kepala Dinas Sosial Jawa Tengah, Imam Maskur, yang menyebut program tersebut sebagai langkah nyata untuk memenuhi hak dasar masyarakat.
Salah satu warga, Slamet, merasakan perubahan besar sejak kehadiran sarana air bersih ini. "Sekarang semua lebih mudah, dari memasak, mandi, hingga minum. Terima kasih untuk semua pihak yang membantu," ucapnya.
Air bersih kini menjadi bagian dari kehidupan warga Desa Nglebur, sekaligus mendukung Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) poin ke-6 terkait akses air bersih dan sanitasi untuk semua.
Area Manager Communication, Relations & CSR Regional Jawa Bagian Tengah PT Pertamina Patra Niaga, Brasto Galih Nugroho menyampaikan bahwa air bersih merupakan salah satu hal yang menjadi perhatian dari Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs).
"Perhatian Pertamina dalam menghadirkan sarana air bersih di Desa Nglebur selaras dengan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals (SDGs) yaitu poin nomor 6 tentang akses air bersih dan sanitasi,” ucap Brasto.
Baca Juga: Produktivitas Sumur Tua Melejit, BUMD Blora Hasilkan 410.000 Liter Minyak!
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo