SuaraJawaTengah.id - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mengimbau masyarakat yang merencanakan liburan Natal dan Tahun Baru (Nataru) di pantai untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi gelombang tinggi dan cuaca ekstrem. Wilayah pantai selatan Jawa, khususnya, diprediksi memiliki peluang besar mengalami gelombang dengan tinggi mencapai 2,5–4 meter, yang masuk kategori gelombang tinggi.
"Kami tidak melarang aktivitas di pantai, tetapi masyarakat perlu berhati-hati, terutama saat kondisi ekstrem seperti hujan atau gelombang tinggi," ujar Kepala Balai Besar Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BBMKG) Wilayah II, Hartanto dikutip dari ANTARA di Cilacap pada Kamis (19/12/2024).
Hartanto menekankan pentingnya memantau informasi terkini dari BMKG dan mengikuti aturan dari pemerintah daerah melalui BPBD setempat.
Ia juga mengingatkan bahwa angin baratan yang mulai aktif meningkatkan peluang terjadinya gelombang tinggi, terutama di pantai selatan Pulau Jawa, meskipun wilayah pantai lainnya juga tidak sepenuhnya bebas risiko.
Cuaca ekstrem selama musim hujan saat ini tidak hanya berpotensi memengaruhi perairan, tetapi juga daratan. BMKG mengingatkan masyarakat untuk waspada terhadap bencana seperti tanah longsor dan banjir yang dapat terjadi di daerah rawan.
"Masyarakat diimbau untuk menghindari aktivitas di badan air saat kondisi ekstrem, baik saat hujan maupun gelombang tinggi, terutama pada masa Nataru," tambah Hartanto.
Sebagai langkah antisipasi, BMKG Stasiun Meteorologi Tunggul Wulung Cilacap telah mengeluarkan peringatan gelombang tinggi di perairan selatan Jawa Barat hingga Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY), berlaku hingga Sabtu (21/12). Kondisi ini diharapkan menjadi perhatian khusus bagi wisatawan maupun pelaku usaha wisata di wilayah tersebut.
Dengan potensi cuaca ekstrem yang masih tinggi hingga awal tahun, BMKG mengajak masyarakat untuk selalu memantau perkembangan informasi cuaca dan mengambil langkah pencegahan untuk menjaga keselamatan selama liburan Nataru.
Baca Juga: Keuntungan Beli Motor Akhir Tahun, Promo Melimpah dan Full Hadiah
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Harga Kripto Naik Turun, COIN Pilih Parkir Dana IPO Rp220 Miliar di Deposito dan Giro
-
Prabowo Cabut Izin Toba Pulp Lestari, INRU Pasrah dan di Ambang Ketidakpastian
-
Guncangan di Grup Astra: Izin Tambang Martabe Dicabut Prabowo, Saham UNTR Terjun Bebas 14%!
-
Emas dan Perak Meroket Ekstrem, Analis Prediksi Tren Bullish Paling Agresif Abad Ini
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
Terkini
-
7 Fakta Mengejutkan Kasus Korupsi Bupati Pati: Dari Jual Beli Jabatan hingga Suap Proyek Kereta Api
-
Pantura Jateng Siaga Banjir dan Longsor! BMKG Keluarkan Peringatan Dini Hujan Lebat Ekstrem
-
3 MPV Bekas Rp50 Jutaan Tahun 2005 ke Atas: Mewah, Nyaman, dan Kini Gampang Dirawat!
-
BRI Peduli Salurkan Bantuan CSR untuk Gapura Tanjung Water Park, Dukung Ekonomi Lokal Grobogan
-
OTT Bupati Sudewo, KPK Amankan Rp2,6 Miliar! Inilah Alur Pemerasan Jabatan Perangkat Desa di Pati