SuaraJawaTengah.id - PT Semen Gresik menutup tahun 2024 dengan menegaskan posisinya sebagai perusahaan yang berkomitmen pada keberlanjutan dan pemberdayaan masyarakat.
Melalui berbagai program tanggung jawab sosial perusahaan (CSR) dan inovasi berbasis teknologi, Semen Gresik berhasil meraih sejumlah penghargaan bergengsi baik di tingkat nasional maupun internasional.
Salah satu pencapaian penting adalah penghargaan INDI 4.0 tahun 2024 dari Kementerian Perindustrian RI untuk kategori teknologi berkelanjutan. Penghargaan ini menjadi bukti keberhasilan Semen Gresik dalam memanfaatkan teknologi era industri 4.0 untuk meningkatkan efisiensi dan produktivitas, sekaligus mendukung pembangunan ramah lingkungan.
Dari sisi pengelolaan tambang, perusahaan ini juga menunjukkan komitmen terhadap praktik pertambangan yang bertanggung jawab dengan menyabet 2 penghargaan pada ajang Tambang Menyejahterakan Masyarakat (Tamasya) Award 2024 dan 3 penghargaan Good Mining Practice (GMP) 2024 dari Kementerian ESDM RI. Kedua capaian ini menggarisbawahi peran Semen Gresik dalam menjaga keseimbangan antara operasi industri dan kesejahteraan masyarakat di wilayah operasional.
Baca Juga: Dorong Transisi Energi Alternatif, PT Semen Gresik Tekan Subtitusi Thermal Substitution Rate
"Penghargaan-penghargaan ini menunjukkan bagaimana standar praktik pertambangan yang ramah lingkungan dan kolaborasi dengan masyarakat sekitar menjadi fokus utama kami," ujar Sulistyono, Senior Manager of Communication & CSR PT Semen Gresik dikutip dari keterangan tertulis pada Kamis (9/1/2024).
Tak hanya itu, di bidang pemberdayaan masyarakat, Semen Gresik berhasil mendapatkan 2 penghargaan pada ajang Anugerah Bina Mitra UMKM Award 2024 dari Corporate Forum for CSR Development (CFCD). Program ini menjadi wujud nyata kontribusi perusahaan dalam mendorong pertumbuhan ekonomi lokal melalui dukungan kepada UMKM.
Pada tata kelola perusahaan, Semen Gresik terus membuktikan penerapan Good Corporate Governance (GCG) dengan meraih 3 penghargaan dalam ajang TOP GRC Awards 2024. Selain itu, inovasi dari para karyawan juga diakui melalui 7 penghargaan pada Temu Karya Mutu dan Produktivitas Nasional (TKMPN) 2024 dan 2 penghargaan internasional dalam International Quality & Productivity Convention (IQPC) 2024 di Manila, Filipina.
Bidang kehumasan dan komunikasi publik pun tidak luput dari apresiasi. Semen Gresik kembali meraih penghargaan Public Relations Indonesia Awards (PRIA) 2024, IDEAS 2024, dan Anugerah Humas Indonesia (AHI) 2024, yang menegaskan kemampuan perusahaan dalam membangun hubungan yang baik dengan publik.
"Semua pencapaian ini tidak hanya menjadi bukti keunggulan operasional perusahaan, tetapi juga menunjukkan bagaimana kami terus berkomitmen terhadap pembangunan berkelanjutan dan kesejahteraan masyarakat," pungkas Sulistyono.
Baca Juga: PT Semen Gresik Pabrik Rembang Terima Kunjungan Puluhan Dosen Politeknik Negeri Malang
Dengan capaian ini, Semen Gresik menunjukkan bahwa keberhasilan perusahaan tidak hanya diukur dari keuntungan bisnis, tetapi juga dari kontribusi positif terhadap lingkungan dan masyarakat.
Berita Terkait
Tag
Terpopuler
- Pemecatan Shin Tae-yong Dikaitkan dengan Gibran, Publik: Mending Ganti Wapres
- Denny Landzaat Blak-blakan Kritik Presiden Indonesia: Saya Ogah Semeja dengan Dia
- Ari Lasso Curigai Pemecatan Shin Tae-yong: Erick Thohir Pusing karena Dikelilingi...
- Bukannya Ikut Bahagia, Netizen Malah Sedih Lihat Tasyakuran 7 Bulan Kehamilan Mahalini
- Pesan Ayah ke Baim Wong Soal Paula Verhoeven Sebelum Meninggal: Baik Begini Susah Nyarinya
Pilihan
-
Shin Tae-yong Dicap Anti Diskusi, Denny Landzaat: Saya Mau Pemain Berani Speak Up
-
Pagar Laut 30 Km di Dekat PSN PIK2 Ternyata Tak Berizin, Menteri KKP Bakal Bongkar
-
Nilai Tukar Petani di Kaltim Naik Sepanjang 2024, Sektor Perkebunan Jadi Motor Utama
-
Rp 17 Ribu untuk Porsi MBG Pelajar Kaltim, Pengamat: Harusnya di Atas Rp 25 Ribu
-
Pemindahan ASN ke IKN Terhambat, Kemenpan RB Masih Perbarui Data Pegawai
Terkini
-
Denda Damai Koruptor: Solusi Jera atau Jalan Pintas Pengampunan?
-
Profil Nurul Qomar, Pelawak, Anggota DPR dan Mantan Rektor Universitas di Brebes
-
PSIS Semarang Tambah Amunisi, Sudi dan Delfin Resmi Kembali
-
Sebelum Peristiwa Isra Miraj, Bagaimana Nabi-Nabi Terdahulu Beribadah?
-
Investasi Rp600 Miliar, PT Elecmetal Longteng Indonesia Bangun Pabrik Grinding Ball di KITB