SuaraJawaTengah.id - PSIS Semarang akan melakoni laga berat pada pekan ke-20 Liga 1 2024/2025 melawan PSBS Biak di Stadion Lukas Enembe, Jayapura, Papua, pada Minggu (26/1/2025). Selain harus menempuh perjalanan panjang dari Semarang, Laskar Mahesa Jenar juga menghadapi sejumlah tantangan dalam persiapan pertandingan.
Pelatih PSIS Semarang, Gilbert Agius, mengakui persiapan timnya tidak ideal. Tiga pemain inti juga dipastikan absen.
"Ada beberapa masalah yang kami hadapi. Dua pemain, Gali dan Faqih, mengalami cedera, sementara satu pemain terkena kartu merah. Total ada tiga pemain penting yang tidak kami bawa ke sini," ungkapnya saat konferensi pers di Jayapura, Sabtu (25/1/2025).
Selain itu, jarak perjalanan yang jauh juga menjadi kendala. “Fokus kami saat ini adalah pengembalian kondisi atau recovery setelah perjalanan dari Semarang ke Biak,” tambah Agius.
Baca Juga: PSIS Semarang Tambah Amunisi, Sudi dan Delfin Resmi Kembali
Perlu diketahui, PSIS Semarang datang ke laga ini dengan tren negatif, setelah gagal meraih kemenangan dalam lima pertandingan terakhir. Meski begitu, pelatih asal Malta itu tetap berharap timnya bisa mencuri hasil positif di Jayapura.
"Pertandingan besok tidak ringan, tapi semoga kami bisa mendapatkan hasil terbaik," katanya.
Senada dengan sang pelatih, pemain PSIS Semarang, Septian David Maulana, juga mengungkapkan kesiapannya untuk menghadapi PSBS Biak.
“Kami sebagai pemain sudah mempersiapkan semaksimal mungkin. Putaran kedua Biak memang sangat bagus, sementara tren PSIS belakangan ini masih negatif. Tapi kami tetap berharap besok bisa meraih hasil terbaik,” ujarnya.
Pertandingan ini menjadi ujian berat bagi PSIS Semarang yang tengah berupaya bangkit di putaran kedua Liga 1. PSBS Biak, dengan performa apik mereka, diprediksi akan memberikan perlawanan sengit di hadapan publik sendiri.
Baca Juga: Peta Kekuatan PSIS Semarang: Trio Striker Asing Jadi Andalan di Putaran Kedua
Berita Terkait
-
Gervane Kastaneer Cetak Gol Pertama, Bojan Hodak Singgung Striker Lama
-
Gervane Kastaneer Mulai Unjuk Ketajaman, Langsung Pasang Target Lawan PSM!
-
Tantang PSBS Biak Tanpa Gali Freitas, PSIS Semarang Krisis Juru Gedor?
-
Statistik Gacor Matias Mier: Cetak 5 Gol dari 3 Pertandingan BRI Liga 1 2024/2025
-
Adu Kuat Barito vs Persebaya: Siapa yang Jadi Pemenang di Wayan Dipta?
Terpopuler
- Oki Setiana Dewi Jawab Isu Dipoligami oleh Ory Virtrio
- Pemilik Pagar Laut di Tangerang Bakal Didenda Rp 18 Juta per Kilometer, Sahroni Nasdem: Saya Lemas
- Ketahui 11 Ciri-Ciri Skincare Mengandung Merkuri, Berkaca dari Kasus Mira Hayati
- Suzuki Thunder Terlahir Kembali, Kini Menjelma Jadi Motor Niaga
- Aguan Buka Suara, SHM Pagar Laut Tangerang Bukan Reklamasi, Tapi Lahan Terabrasi
Pilihan
-
Perbandingan Spesifikasi Redmi Note 14 5G vs Redmi Note 13 5G, Duel HP 5G Murah
-
Breaking News! Kevin Diks Resmi Gabung ke Borussia Monchengladbach
-
Angpao Cashback BRImo Spesial Imlek! Buruan Klaim Sebelum Kehabisan!
-
Beda Redmi Note 14 5G vs Redmi Note 14 4G, Jangan sampai Salah!
-
Izin Tambang untuk Kampus? Wakil Ketua Komisi IV DPRD Kaltim: Ide Menarik, Tapi...
Terkini
-
Banjir Rendam Grobogan, BRI Salurkan Bantuan untuk Korban Terdampak
-
BRI Salurkan Bantuan untuk Korban Longsor di Petungkriyono, Pekalongan
-
BMKG: Semarang Berpotensi Hujan Ringan, Masyarakat Diminta Tetap Waspada
-
Pesantren Jateng Deklarasikan Perang Melawan Bullying dan Kekerasan Seksual
-
Tiga Pemain Absen, PSIS Semarang Hadapi Ujian Berat di Kandang PSBS Biak