SuaraJawaTengah.id - Hujan deras yang mengguyur sejak Senin malam (20/1/2025) menyebabkan banjir melanda belasan desa di tujuh kecamatan di Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah. Beberapa kawasan perkotaan Purwodadi turut terendam banjir, dengan ketinggian air mencapai lutut orang dewasa.
Sebagai bentuk kepedulian terhadap warga terdampak, BRI melalui Yayasan Baitul Maal (YBM) BRILian Branch Office Purwodadi menyalurkan bantuan berupa 100 paket survival kit kepada masyarakat di Desa Baturagung, Desa Gubug Timur, Desa Tinanding, dan Desa Baturagung di Kecamatan Gubug, Kabupaten Grobogan.
Pemimpin Cabang (Pinca) BRI Purwodadi, Stefanus Juarto, menyampaikan bahwa bantuan ini bertujuan untuk membantu memenuhi kebutuhan dasar masyarakat yang terdampak bencana.
"Melalui YBM BRILian, kami memberikan 100 paket survival kit kepada masyarakat terdampak banjir sebagai bentuk kepedulian kami. Kami berharap bantuan ini dapat meringankan beban mereka di tengah kondisi sulit," ujar Stefanus dikutip dari keterangan tertulis pada Senin (27/1/2025).
Paket survival kit tersebut terdiri dari selimut, sarung, sandal, kaos, kerudung, dan handuk kecil. Bantuan ini didistribusikan langsung ke desa-desa yang terdampak parah akibat banjir.
Banjir yang melanda Grobogan ini disebabkan oleh intensitas hujan tinggi yang mengguyur wilayah tersebut dalam waktu lama. Warga diimbau untuk tetap waspada terhadap potensi banjir susulan, mengingat cuaca ekstrem diperkirakan masih akan berlangsung beberapa hari ke depan.
Selain itu, pemerintah daerah dan berbagai pihak terus berupaya melakukan evakuasi dan memberikan bantuan darurat kepada korban terdampak, terutama di wilayah-wilayah yang aksesnya terputus akibat genangan air.
Berita Terkait
Terpopuler
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 5 Serum Wardah untuk Mengurangi Flek Hitam dan Garis Halus pada Kulit Usia 40 Tahun
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Plt Gubri SF Hariyanto Diminta Segera Tetapkan Kepala Dinas Definitif
Pilihan
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Jadi Bos BI, Purbaya: Bagus, Saya Mendukung!
-
Rupiah Tembus Rp16.955, Menkeu Purbaya: Bukan Karena Isu Wamenkeu ke BI
-
Rupiah Makin Jatuh Nilainya, Hampir ke Level Rp 17.000/USD
-
Prabowo Calonkan Keponakannya Untuk Jadi Bos BI
-
Suram! Indonesia Masuk Daftar 27 Negara Terancam Krisis Struktural dan Pengangguran
Terkini
-
Deretan Kontroversi Kebijakan Bupati Pati Sudewo Sebelum Berakhir di Tangan KPK
-
OTT KPK di Pati: 6 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan yang Sudah Lama Dibisikkan Warga
-
7 Kontroversi Bupati Pati Sudewo Sebelum Kena OTT KPK, Pernah Picu Amarah Warga
-
Bupati Pati Sudewo Diciduk KPK! Operasi Senyap di Jawa Tengah Seret Orang Nomor Satu
-
Uji Coba Persiapan Kompetisi EPA, Kendal Tornado FC Youth Kalahkan FC Bekasi City