SuaraJawaTengah.id - Semarang akan menjadi kota pembuka ajang balap motor nasional Superchallenge Super Prix 2025. Seri perdana kejuaraan ini dijadwalkan berlangsung pada 30-31 Mei di Sirkuit Mijen, Semarang.
Event ini diharapkan menjadi ajang bergengsi bagi para pembalap nasional sekaligus mendukung perkembangan olahraga balap motor, khususnya road race, di Indonesia.
Superchallenge, yang telah lama berkontribusi dalam dunia balap motor nasional, menggelar lima seri kejuaraan tahun ini. Setelah Semarang, kompetisi akan berlanjut ke Surabaya, Tasikmalaya, Malang, dan Yogyakarta.
Menurut Mario Putra dari Superchallenge, kejuaraan ini bertujuan untuk mendukung perkembangan pembalap nasional yang kerap lahir dari ajang road race.
“Seperti kita ketahui, banyak sekali pembalap Indonesia yang kini berlaga di kejuaraan dunia, awalnya mereka berasal dari road race di Tanah Air,” ujarnya dalam keterangan tertulis pada Kamis (13/3/2025).
Nama-nama besar seperti Gerry Salim, Rapid Topan, Dimas Ekky, Mario Suryo Aji, Doni Tata Pradita, dan Aldi Satya Mahendra adalah contoh nyata dari bibit unggul yang muncul dari ajang ini.
Pemilihan Semarang sebagai tuan rumah seri pembuka bukan tanpa alasan. Ria dari pihak penyelenggara menyebut bahwa letak geografis Semarang yang strategis menjadi pertimbangan utama.
“Jawa Tengah berada di tengah-tengah dan mudah diakses oleh peserta dari berbagai daerah seperti Jatim, Jabar, DKI, dan DIY,” katanya.
Lebih dari Sekadar Balapan
Baca Juga: Dokter Alex Nuburi: Perjalanan Panjang Demi Menyelamatkan Nyawa di Papua
Ajang ini tidak hanya menyajikan aksi balapan yang kompetitif, tetapi juga menghadirkan konsep sportainment yang menghibur.
Mariachi Gunawan dari Genta Auto Sport, selaku event organizer, memastikan bahwa penonton akan mendapatkan pengalaman berbeda.
“Kami akan menghadirkan fasilitas lengkap seperti tribun penonton, foodtruck, toilet, serta berbagai aktivitas menarik. Selain itu, balapan juga akan dikemas dalam format night race dengan pencahayaan mumpuni,” ujarnya.
Superchallenge Super Prix 2025 diharapkan dapat menjadi ajang bagi para pembalap lokal untuk menunjukkan bakatnya sekaligus mencetak generasi baru yang siap berkiprah di pentas nasional dan internasional.
Jadwal Superchallenge Super Prix 2025:
Seri 1: 30-31 Mei – Sirkuit Mijen, Semarang
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
- Bukan Sekadar Estetika, Revitalisasi Bundaran Air Mancur Palembang Dinilai Keliru Makna
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto
-
Honda Mobilio vs Nissan Grand Livina: 7 Perbedaan Penting Sebelum Memilih
-
7 Mobil Listrik Murah di Indonesia, Harga Mulai Rp100 Jutaan