SuaraJawaTengah.id - PT Semen Gresik anak usaha PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG), menerima kunjungan industri mahasiswa dari Program Studi Teknik Mesin Universitas Muria Kudus (UMK) di Rooftop Omah SG Pabrik Rembang (26/5/2025).
Senior Manager of Communication & CSR PT Semen Gresik, Sulistyono, mewakili manajemen menyambut baik dan memberikan apresiasi atas kunjungan dari puluhan mahasiswa dan dosen pembimbing UMK ke Pabrik Rembang.
Kunjungan seperti ini menjadi bagian penting dari kontribusi perusahaan terhadap perkembangan dunia pendidikan.
PT Semen Gresik, anak usaha dari PT Semen Indonesia (Persero) Tbk (SIG), kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung dunia pendidikan dengan menerima kunjungan industri dari puluhan mahasiswa Program Studi Teknik Mesin Universitas Muria Kudus (UMK) pada Minggu (26/5).
Bertempat di Rooftop Omah SG, Pabrik Rembang, kunjungan ini menjadi bagian dari agenda rutin kampus dalam menjembatani pengetahuan teoritis yang diperoleh mahasiswa di ruang kelas dengan praktik langsung di dunia industri.
Dalam kunjungan ini, para mahasiswa didampingi oleh dosen pembimbing dan disambut secara langsung oleh jajaran manajemen PT Semen Gresik.
Senior Manager of Communication & CSR PT Semen Gresik, Sulistyono, menyampaikan sambutan hangat dan apresiasinya terhadap kehadiran mahasiswa dan dosen UMK yang antusias belajar langsung dari lingkungan industri.
Menurutnya, kunjungan industri seperti ini merupakan kontribusi penting perusahaan terhadap pengembangan sumber daya manusia dan dunia pendidikan.
“Kami membuka pintu bagi generasi muda untuk belajar langsung di dunia industri. Harapannya, agenda ini mampu memberi inspirasi dan menambah wawasan mahasiswa terkait dunia kerja, khususnya dalam bidang teknik mesin,” terangnya.
Baca Juga: PT Semen Gresik Tingkatkan Awareness dan Kepatuhan K3 Melalui Genba dan SOT di Area Produksi
Lebih lanjut, Sulistyono menjelaskan bahwa dalam kunjungan ini para mahasiswa mendapatkan pemaparan tentang profil perusahaan, proses produksi semen, serta bagaimana Semen Gresik menerapkan teknologi modern yang ramah lingkungan dalam operasionalnya.
Ia menekankan bahwa seluruh kegiatan produksi di pabrik dilakukan dengan prinsip keberlanjutan, demi menjaga keseimbangan antara produktivitas industri dan kelestarian lingkungan.
"Berbagai alat atau mesin operasional produksi menggunakan teknologi terbaru yang lebih ramah lingkungan. Disamping itu, penggunaan bahan bakar alternatif hingga sistem pengendalian emisi sesuai standar lingkungan juga menjadi komitmen perusahaan," jelas Sulistyono.
Selain pemaparan teknis, para mahasiswa juga dikenalkan pada bagaimana PT Semen Gresik berkontribusi secara sosial melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL).
Program ini mencakup berbagai inisiatif seperti pemberdayaan UMKM, dukungan terhadap pertanian, serta kegiatan-kegiatan pendidikan di sekitar wilayah operasional perusahaan.
"Dengan adanya agenda seperti ini, perusahaan konsisten dalam mendukung pengembangan sumber daya manusia dan membangun sinergi dengan institusi pendidikan. Melalui program-program edukatif, perusahaan berharap dapat mencetak generasi muda yang siap bersaing di dunia kerja," jelasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Siapa Ario Damar? Tokoh Penting Palembang yang Makamnya Kini Dikritik Usai Direvitalisasi
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
Terkini
-
Dukung Gaya Hidup Sehat, BRI Meriahkan Fun Run HUT PPSDM Migas Cepu ke-60
-
Juara Bertahan Berjaya! SDN Sendangmulyo 04 dan SDN Klepu 03 Raih Gelar di MilkLife Soccer Challenge
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng