- Wuling jadi sorotan di GIIAS Semarang 2025 dengan tema ‘Dibangun di Indonesia, untuk Anda’.
- MPV baru Cortez Darion resmi diperkenalkan dan sudah bisa dipesan (pre-book) oleh pengunjung.
- New BinguoEV tampil lebih segar, didukung promo September Meriah dengan hadiah iPhone 16.
SuaraJawaTengah.id - Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) The Series 2025 kembali menyapa Jawa Tengah.
Bertempat di Muladi Dome, Universitas Diponegoro, GIIAS Semarang yang berlangsung pada 24-28 September 2025 menjadi panggung bagi Wuling Motors (Wuling) untuk unjuk gigi.
Tak tanggung-tanggung, Wuling langsung menggebrak dengan membawa lini produk andalan terbarunya, termasuk MPV yang paling dinantikan, Cortez Darion EV.
Mengusung tema ‘Dibangun di Indonesia, untuk Anda’, Wuling menempati booth D seluas 216 m² yang dipadati oleh deretan mobil listrik dan konvensional unggulannya.
Kehadiran Wuling di Semarang bukan sekadar formalitas, melainkan sebuah strategi untuk mendekatkan inovasi kendaraan elektrifikasi kepada masyarakat Jawa Tengah, sekaligus membuka keran pemesanan untuk produk terbarunya.
“Semarang menjadi kota kedua dalam rangkaian GIIAS The Series 2025. Melalui pameran ini, kami ingin semakin dekat dengan masyarakat Semarang dan sekitarnya dengan menghadirkan beragam produk unggulan, mulai dari New Air ev, New BinguoEV, New Cloud EV, Mitra EV Blind Van, hingga Cortez Darion EV. Kami juga menyiapkan unit test drive Air ev, BinguoEV, Cloud EV, Alvez dan Almaz untuk memberikan kesempatan pengunjung merasakan langsung pengalaman berkendara bersama Wuling. Tak ketinggalan, promo spesial September Meriah juga kami hadirkan selama pameran berlangsung,” ungkap Angga, Regional Sales Manager Wuling Motors dikutip dari keterangan tertulis pada Rabu (24/9/2025).
Sorotan Utama: Cortez Darion dan New BinguoEV
Primadona utama di booth Wuling tak lain adalah Cortez Darion. MPV ini dirancang khusus dengan inspirasi dari kehangatan keluarga Indonesia. Namanya sendiri, Darion, merupakan akronim dari “Dari Indonesia”, menegaskan komitmen Wuling untuk pasar domestik.
Dengan konfigurasi 7-seater yang dilengkapi captain seat mewah, desain Elegant Streamline, serta fitur premium seperti Autocomfort Sliding Door dan electric sunroof, Cortez Darion menawarkan kenyamanan level atas.
Baca Juga: Mengenal Jalur Tengkorak di Jawa Tengah: Deretan Cerita Mistis dan Tragedi Maut Legendaris
Menariknya, mobil keluarga ini tersedia dalam dua pilihan powertrain ramah lingkungan, yakni Electric Vehicle (EV) dan Plug-in Hybrid Electric Vehicle (PHEV), memberikan fleksibilitas bagi konsumen.
Di samping itu, Wuling juga memamerkan New BinguoEV yang tampil lebih segar. Mobil listrik ikonik ini kini hadir dalam varian Lite dan Pro dengan pilihan warna eksterior baru yang lebih menggoda.
Interiornya pun mendapat sentuhan elegan dengan nuansa Caramel Latte (varian Pro) dan Mocha Latte (varian Lite). Fitur modern seperti smartphone interconnection dan electric foldable mirror turut disematkan untuk menunjang gaya hidup kaum urban.
Tak ketinggalan, Wuling turut memamerkan Mitra EV, kendaraan niaga listrik pertamanya yang ditujukan untuk mendukung operasional bisnis dengan efisiensi tinggi.
Tersedia dalam model minibus dan blind van dengan opsi jarak tempuh hingga 400 km, Mitra EV menjadi solusi mobilitas komersial yang ramah lingkungan.
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 HP Helio G99 Termurah di Awal Tahun 2026, Anti Lemot
- 6 Rekomendasi HP OPPO Murah dengan Performa Cepat, RAM 8 GB Mulai Rp2 Jutaan
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 28 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 10 Januari 2026, Ada 15.000 Gems dan Pemain 111-115
Pilihan
-
Cek Fakta: Yaqut Cholil Qoumas Minta KPK Periksa Jokowi karena Uang Kuota Haji, Ini Faktanya
-
Hasil Akhir: Kalahkan Persija, Persib Bandung Juara Paruh Musim
-
Babak Pertama: Beckham Putra Bawa Persib Bandung Unggul atas Persija
-
Untuk Pengingat! Ini Daftar Korban Tewas Persib vs Persija: Tak Ada Bola Seharga Nyawa
-
Kriminalisasi Rasa Tersinggung: Mengadili Komedi 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal