- Insan BRILiaN Region 10 Semarang menyerahkan bantuan kemanusiaan kepada YBM BRILiaN pada Senin, 8 Desember 2025.
- Penyerahan simbolis dilakukan oleh RCEO Hari Basuki kepada Wakil Ketua YBM BRILiaN, Dian Jati Utomo.
- Bantuan ini bertujuan meringankan korban bencana di Sumatera melalui penyaluran yang tepat sasaran oleh YBM BRILiaN.
SuaraJawaTengah.id - Insan BRILiaN Region 10 Semarang menyerahkan bantuan kemanusiaan kepada YBM BRILiaN Regional Office Semarang sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat yang terdampak bencana di Sumatera.
Penyerahan dilakukan secara simbolis pada Senin, 8 Desember 2025.
Dalam kesempatan tersebut, Hari Basuki selaku Regional CEO (RCEO) Region 10 Semarang menyerahkan langsung bantuan kepada Dian Jati Utomo selaku Wakil Ketua YBM BRILiaN Regional Office Semarang.
Bantuan yang dihimpun merupakan wujud solidaritas dan kepedulian Insan BRILiaN terhadap saudara-saudara yang sedang menghadapi masa sulit akibat bencana.
Melalui YBM BRILiaN, bantuan ini akan disalurkan kepada para penyintas untuk mendukung kebutuhan mendesak di wilayah terdampak.
Hari Basuki menyampaikan apresiasi kepada seluruh Insan BRILiaN Region 10 Semarang yang telah berpartisipasi.
“Semoga bantuan ini dapat meringankan beban para korban dan menjadi bagian dari langkah pemulihan pascabencana,” ujarnya dikutip dari keterangan tertulis.
Sementara itu, Dian Jati Utomo menyampaikan terima kasih atas kontribusi dan kepedulian yang diberikan.
Ia menegaskan bahwa YBM BRILiaN akan memastikan bantuan tersalurkan dengan tepat sasaran dan memberikan dampak nyata bagi masyarakat terdampak.
Baca Juga: BRI Genap 130 Tahun, Tegaskan Komitmen terhadap UMKM dan Inklusi Keuangan Nasional
Melalui kolaborasi ini, Insan BRILiaN dan YBM BRILiaN kembali menunjukkan komitmennya dalam misi kemanusiaan serta kontribusi positif bagi masyarakat luas.
Berita Terkait
Terpopuler
- 36 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 22 Januari: Klaim TOTY 115-117, Voucher, dan Gems
- Alur Lengkap Kasus Dugaan Korupsi Dana Hibah Pariwisata Sleman yang Libatkan Eks Bupati Sri Purnomo
- Kenapa Angin Kencang Hari Ini Melanda Sejumlah Wilayah Indonesia? Simak Penjelasan BMKG
- Lula Lahfah Pacar Reza Arap Meninggal Dunia
- 5 Lipstik Ringan dan Tahan Lama untuk Usia 55 Tahun, Warna Natural Anti Menor
Pilihan
-
ESDM: Harga Timah Dunia Melejit ke US$ 51.000 Gara-Gara Keran Selundupan Ditutup
-
300 Perusahaan Batu Bara Belum Kantongi Izin RKAB 2026
-
Harga Emas Bisa Tembus Rp168 Juta
-
Fit and Proper Test BI: Solikin M Juhro Ungkap Alasan Kredit Loyo Meski Purbaya Banjiri Likuiditas
-
Dompet Kelas Menengah Makin Memprihatinkan, Mengapa Kondisi Ekonomi Tak Seindah yang Diucapkan?
Terkini
-
Anti Mati Gaya! 10 Destinasi Wisata Indoor Semarang Paling Hits untuk Keluarga
-
7 Rekomendasi Mobil Bekas Andalan Keluarga Rp120 Jutaan: Pilih Irit BBM atau Kenyamanan Mewah?
-
Banjir Bandang Hantam Objek Wisata Guci, Tiga Jembatan Hanyut, Tegal Tetapkan Status Tanggap Darurat
-
Purbalingga Darurat! Banjir Bandang Lereng Gunung Slamet Isolasi Ratusan Warga, Jembatan Putus Total
-
Jawa Tengah Selatan Siaga! BMKG Peringatkan Angin Kencang Akibat Dampak Siklon Tropis Luana