24 Orang Sakit dan 1 Tewas Usai Makan Ayam Kremes di Acara Kenduri

Puluhan warga Baturetno, Wonogiri, Jawa Tengah itu diduga mengalami keracunan massal

Bangun Santoso
Selasa, 28 Mei 2019 | 14:58 WIB
24 Orang Sakit dan 1 Tewas Usai Makan Ayam Kremes di Acara Kenduri
Ilustrasi korban keracunan massal di Bogor. (Suara.com/Rambiga)

SuaraJawaTengah.id - Sedikitnya 24 orang dilarikan ke rumah sakit dan satu di antaranya meninggal dunia diduga akibat keracunan massal di Desa Baturetno, Kecamatan Baturetno, Wonogiri, Jawa Tengah pada Senin (27/5/2019) malam. Polres Wonogiri masih menyelidiki kasus tersebut.

"Kami sedang penyelidikan dan penyidikan. Kejadian itu baru tadi malam [Senin malam]. Upaya-upaya penanganan sudah kami lakukan dengan membawa korban ke rumah sakit dan lainnya untuk perawatan lebih lanjut. Namun, ternyata ada satu yang tidak tertangani (meninggal dunia)," ujar Kapolres Wonogiri, AKBP Uri Nartanti Istiwidayati, seperti dilansir dari Solopos.com, Selasa (28/5/2019).

Dari informasi, dugaan keracunan di Desa Baturetno bermula saat sejumlah warga menghadiri acara kenduri memperingati 40 hari meninggalnya salah satu warga setempat pada Minggu (26/5/2019). Mereka menyantap nasi kotak berisi ayam goreng kremes, sambal, dan lalapan dari pelaksana acara.

Makanan itu dipesan keluarga pelaksana acara dari salah satu warung di Kecamatan Baturetno. Namun, pada Senin sore, ada tujuh warga dibawa dan harus dirawat inap di Puskesmas Baturetno I. Mereka mengalami gejala mual, perut mulas dan muntah.

Baca Juga:Warga Keracunan Akibat Kebocoran Zat Kimia di Cilegon

Jumlah warga yang sakit tercatat terus bertambah hingga pada Selasa dini hari ada 24 orang mengalami keluhan serupa. Rinciannya, 13 orang rawat jalan, 10 rawat inap, dan satu orang meninggal dunia.

Korban meninggal dunia adalah Purwanto (48), warga Dusun Duwet Lor, Desa Baturetno, Kecamatan Baturetno. Saat dibawa ke Rawat Inap Puskesmas Baturetno I, Purwanto sudah meninggal dunia.

Penyebab kematian Purwanto masih diinvestigasi Dinas Kesehatan Wonogiri dan Polsek Baturetno. Hingga Selasa siang ini, Dinas Kesehatan Wonogiri masih memintai keterangan warga yang menghadiri acara kenduri itu dan mengambil sampel makanan untuk diuji laboratorium.

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Merek Sepatu Apa yang Paling Kamu Banget?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Kenal Kamu dengan Karakter Utama di Drama Can This Love be Translated?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Menu Kopi Mana yang "Kamu Banget"?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak