Pekerja yang Tewas Tertimpa Robohan Pagar Hotel Awann Sudah Dipulangkan

Dua korban meninggal saat perjalanan ke RST Bhakti Wira Tamtama. Sementara dua korban lainnya meninggal di lokasi kejadian.

Chandra Iswinarno
Selasa, 21 Juli 2020 | 20:32 WIB
Pekerja yang Tewas Tertimpa Robohan Pagar Hotel Awann Sudah Dipulangkan
Kondisi Proyek Hotel Awann Kota Semarang sudah ditutup. [Suara.com/Dafi Yusuf]

SuaraJawaTengah.id - Akibat tembok Hotel Awann Semarang roboh, empat pekerja dinyatakan meninggal dan satu mengalami luka parah. Diketahui, pekerja yang meninggal berasal dari daerah Jawa Barat.

Keempat warga tersebut adalah Dibikin (30) warga Dusun Manis, Kelurahan Manis Kabupaten Cirebon; Ujung Junaedi (30) warga Kampung Cihaur, Kecamatan Cisalak Kabupaten Subang; Ade Suryana (48) warga Kampung Cihaur, Kelurahan Capunagara Kabupaten Subang dan Ngadimin (37) warga Dusun Klumpit, Kelurahan Boto, Kabupaten Semarang. 

Kapolsek Semarang, Kompol Didi Dewantoro mengatakan, dua korban meninggal saat perjalanan ke RST Bhakti Wira Tamtama. Sementara dua korban lainnya meninggal di lokasi kejadian. 

"Korban sudah dipulangkan ke rumah saat ini," jelasnya saat dihubungi SuaraJawatengah.id, Selasa (21/7/2020). 

Baca Juga:Empat Pekerja Hotel Awann Sewu Semarang Tewas, Warga Percaya karena Tumbal

Ia mengatakan, kejadian tersebut bermula saat lima pekerja tengah mengerjakan bisa beton. Setelah itu, pagar tembok di sisi belakang proyek akhirnya roboh dan dan menimpa para pekerja. 

Saat ini, pembangunan hotel tersebut telah dihentikan dan semua pekerja dipulangkan ke rumahnya masing-masing. Selain itu, berdasarkan pengamatan SuaraJawatengah.id bangunan tersebut ditutup garis polisi. 

Seperti diketahui, pukul 09.15 WIB Hotel Awann yang terletak di Jalan Simpang Nomor 11 Kota Semarang roboh dan memakan 4 korban. 

Kontributor : Dafi Yusuf

Baca Juga:4 Orang Korban Tembok Ambruk Hotel Awann Sewu Semarang, 2 Tewas di Tempat

Cari Tahu

Kumpulan Kuis Menarik

KUIS: Kamu Tipe Kepribadian MBTI Apa Sih Sebenarnya?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Zodiak Paling Cocok Jadi Jodohmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tua Usia Kulitmu?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Apa Mobil yang Cocok untuk Introvert, Ambivert dan Ekstrovert?
Ikuti Kuisnya ➔
KUIS: Seberapa Tahu Kamu Detail Sejarah Isra Miraj?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: 'Mens Rea' Pandji Pragiwaksono, Apa Layak Dilaporkan Polisi?
Ikuti Kuisnya ➔
Cek Prediksi Keuangan Kamu Tahun Depan: Akan Lebih Cemerlang atau Makin Horor?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Kamu di 2026 Siap Glow Up atau Sudah Saatnya Villain Era?
Ikuti Kuisnya ➔
POLLING: Bagaimana Prediksimu untuk Tahun 2026? Lebih Baik atau Lebih Suram?
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Trivia Natal: Uji Pengetahuan Anda Tentang Tradisi Natal di Berbagai Negara
Ikuti Kuisnya ➔
Kuis Kepribadian: Siapa Karakter Ikonik Natal dalam Dirimu?
Ikuti Kuisnya ➔

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

Terkini

Tampilkan lebih banyak