Jembatan di Jalur Pantura Pemalang Ambles, Lalu Lintas dari Jakarta Macet

Jembatan yang ambles berada di Jalan Pantura perbatasan Kabupaten Pemalang dan Pekalongan

Budi Arista Romadhoni
Jum'at, 05 Februari 2021 | 00:57 WIB
Jembatan di Jalur Pantura Pemalang Ambles, Lalu Lintas dari Jakarta Macet
Kondisi ‎jembatan di Jalur Pantura Ulujami, Kabupaten Pemalang yang ambles, Kamis malam (4/2/2021). [Suara.com/F Firdaus]

"Sementara nanti kendaraan yang melalui Jalan Pantura kita imbau lewat tol. Antrean kendaraan masih ada, tapi sudah tidak terlalu banyak," ujarnya.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) ‎Pemalang Wahadi mengatakan, usai kondisi jembatan yang ambles sudah berusia lebih dari 20 tahun sehingga kemungkinan penyebabnya adalah konstruksi yang sudah keropos.

"Penyebabnya bukan karena cuaca atau arus sungi, karena sungai yang berada di bawah jembatan sungai kecil. Kondisi jembatan memang sudah rawan," ujarnya.

‎Menurut Wahadi, kendaraan mengalami kemacetan dan dialihkan ke jembatan yang berada di sisi utara dan tol. "Arus kendaraan sudah dialihkan," ujarnya.

Baca Juga:Semen Gresik Creative Corner Perkuat Sinergi antar Komunitas di Rembang

Kontributor : F Firdaus

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak