Sebagai informasi, mayat tersebut pertama kali ditemukan oleh Sumawi (55) saat pulang dari sawah. Ketika melintasi TKP ia mencium bau busuk dan selanjutnya ia mencari arah bau tersebut.
Saksi melihat sebuah karung, dan selanjutnya ia memberitahu Ketua RT.01/01 Ds. Kepuk yang kemudian meminta Karmin untuk mengecek isi bungkusan tersebut.
Karena tidak bawa alat maka ia meminjam sabit pada Bambang dan kemudian membuka sebagian bungkusan tersebut dan terlihat kaki manusia.
Baca Juga:PSIS Semarang Kalahkan Persijap Jepara 1-0 dalam Latih Tanding di Stadion Citarum