SuaraJawaTengah.id - Putra Ganjar Pranowo, Muhammad Zinedine Alam Ganjar atau yang akrab disapa Alam Ganjar membagikan momen berkesan dengan sang ayah. Rupanya naik gunung jadi pengalaman tak terlupakan yang dilakukan oleh Alam bersama Ganjar.
"Naik gunung yang jelas ya," kata Alam, dikutip dari laman instagram @tpm.ganjarmahfud beberapa waktu lalu.
Rupanya, Ganjar sempat berjanji akan naik gunung bersama putra tunggalnya itu. Namun karena kesibukannya sebagai Gubernur Jawa Tengah dan juga sebagai calon presiden, janji tersebut baru bisa dipenuhi beberapa waktu lalu.
Gunung Prau merupakan gunung yang menjadi tapal batas empat kabupaten di Jawa Tengah, yaitu Kabupaten Batang, Kabupaten Kendal, Kabupaten Temanggung dan Kabupaten Wonosobo. Gunung ini memiliki ketinggian 2.590 meter dari permukaan laut (mdpl).
"Naik gunung itu karena udah janjinya bapak yang cukup lama tapi bisa terealisasikan Alhamdulillah baru-baru ini," kata Alam.
Ia tak ingin melewati kesempatan tersebut mumpung saat ini masih muda, begitu juga Ganjar.
"Masih seger dua-duanya nih," lanjutnya.
Dalam kesempatan itu, Alam Ganjar juga berbagi tentang makna merintis dan berproses. Menurut Alam, merintis adalah proses membangun cerita yang tidak melulu berorientasi pada hasil.
"Membangun cerita, karena hidup ini esensinya adalah kita bukan berorientasi pada hasil karena hasil itu bisa dikhianati, hasil itu bisa kita rekayasa," kata pemuda berusia 22 tahun itu.
Baca Juga:Siti Atiko Beri Tutorial Cara Makan Clorot yang Benar, Ternyata Begini!
Menurut mahasiswa jurusan Teknologi Informasi di Universitas Gadjah Mada itu, proses adalah esesndi hidup yang sesungguhnya.
"Tapi bagaimana kita bisa membangun cerita, bercerita melalui proses dan rintisan, itu esensi dari kehidupan," katanya.