Aktor Sinetron Mas Pur Makin Menggebu Dampingi Ade Bhakti di Pilwakot Semarang: Gunungpati Pride

Aktor sinetron yang pernah membintangi 'Tukang Ojek Pengkolan' Furry Setya Raharja alias Mas Pur semakin menggebu jadi pendamping Ade Bhakti

Budi Arista Romadhoni
Sabtu, 27 Januari 2024 | 09:51 WIB
Aktor Sinetron Mas Pur Makin Menggebu Dampingi Ade Bhakti di Pilwakot Semarang: Gunungpati Pride
Furry Setya Raharja alias Mas Pur [Instagram]

SuaraJawaTengah.id - Aktor sinetron yang pernah membintangi 'Tukang Ojek Pengkolan' Furry Setya Raharja alias Mas Pur semakin menggebu jadi pendamping Ade Bhakti di kontestasi Pemilihan Wali Kota (Pilwakot) Semarang.

Seperti diketahui mantan camat viral Ade Bhakti masuk ke dalam sosok potensial calon Wali Kota Semarang bersama sejumlah tokoh lainnya seperti Hevearita G Rahayu, Yoyok Sukawi dan Iswar Aminuddin.

Jadwal Pilwakot Semarang sendiri akan dilaksanakan tanggal 27 November tahun 2024 ini.

Mengetahui rekannya masuk sosok potensial hasil lembaga survei AKSARA Research and Consulting. Mas Pur memiliki ketertarikan menjadi pendamping Ade Bhakti.

Baca Juga:Detik-detik Wali Kota Semarang Bertemu Ade Bhakti di Lokasi Kebakaran TPA Jatibarang: Pertemuan yang Ku Dambakan

Semangat Mas Pur pun kian mengobar setelah beberapa media online di Kota Semarang memberitakan terkait ketertarikan dirinya menjadi calon Wakil Wali Kota Semarang.

"Info fotografer resmi dan cetak baliho sehari jadi ndessss," tulis Mas Pur di insta stroy sembari mencantumkan sumber berita SuaraJawaTengah.id.

Di slide berikutnya Mas Pur bahkan sampai memention akun instagram Ade Bhakti perihal persiapannya untuk maju di Pilwakot Semarang nanti.

"Mohin izin pak Ade, saya tak pesan jas dulu," ujarnya.

Rupanya postingan Mas Pur di insta story itu langsung direspon oleh Ade Bhakti. Mantan Camat Gunungpati ini hanya memberi pernyataan singkat.

Baca Juga:Duh, Sering Like Konten Ade Bhakti, Pegawai Pemerintah Kota Semarang dapat SP

"Gunungpati pride," balas Ade Bhakti.

Sebelumnya, meski belum terang-terangan berminat jadi calon Wali Kota Semarang. Ade Bhakti seolah senang namanya masuk ke dalam bursa Pilwakot Semarang 2024.

"Bismillah," ucap Ade Bhakti di akun instagramnya sembari mengunggah portal berita tentang namanya berpeluang maju Pilwakot Semarang 2024.

Unggahan Ade Bhakti sontak itu mematik mantan pemain sinetron Ojek Pengkolan Mas Pur. Bahkan lelaki yang lahirnya di Kota Semarang ini bersedia menjadi pendamping Ade Bhakti.

"Aku dadi wakilmu piye pak (aku jadi wakilmu gimana pak)," tutur Mas Pur melalui akun instagramnya.

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini