Sebelumnya pada hari ke-74 kampanye atau H-1 hari terakhir masa kampanye, Ganjar menghadiri "Hajatan Rakyat" di Stadion Pakansari, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, bersama istrinya, Siti Atikoh, dan putranya, Muhammad Zinedine Alam Ganjar.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah menetapkan peserta Pilpres 2024, yakni pasangan Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar nomor urut 1, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka nomor urut 2, dan Ganjar Pranowo-Mahfud Md. nomor urut 3.
KPU juga telah menetapkan masa kampanye mulai 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, masa tenang pada tanggal 11—13 Februari, dan hari-H pemungutan suara pada tanggal 14 Februari 2024.