SuaraJawaTengah.id - Pengamat politik dari Universitas Al-Azhar Indonesia Ujang Komarudin memberikan komentar terkait dilantiknya Sudaryono sebagai Wakil Menteri Pertanian (Wamentan).
Sudaryono sendiri merupakan Ketua DPD Partai Gerindra dan digadang-gadang bakal maju sebagai calon gubernur pada Pilgub Jateng 2024.
Ujang memaparkan, ditariknya Sudaryono sebagai Wamentan merupakan politik menukar tiket untuk diberikan kepada Kapolda Jawa Tengah Ahmad Luthfi yang akan maju pada Pilgub Jateng 2024.
Ujang menilai hal itu merupakan kompromi antara Presiden Joko Widodo dengan Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Presiden terpilih Pemilu 2024 Prabowo Subianto. Dengan begitu, Koalisi Indonesia Maju (KIM) akan serta merta mendukung Ahmad Luthfi.
Baca Juga:Rawan Terpecah Belah, Masyarakat Diminta Bijak Hadapi Pilgub Jateng 2024
"Masih dinamis dan dalam konteks itu KIM kelihatannya akan tumplak mendukung Ahmad Luthfi sebagai calon gubernur Jawa Tengah untuk dimenangkan," kata Ujang dilansir dari ANTARA, Jumat (19/7/2024).
Dengan begitu, Ahmad Luthfi maupun partai yang mendukungnya bakal menentukan wakil yang pas untuk di Jawa Tengah.
Dalam hal tersebut, Ujang tidak menampik bahwa Ketua Umum PSI Kaesang Pangarep berpotensi untuk didukung mendampingi Ahmad Luthfi.
Menurut dia, nama putra bungsu Presiden Joko Widodo itu belum memiliki elektabilitas yang kuat di Jakarta. Kaesang sejauh ini memang disebut-sebut akan maju di Jakarta atau Jawa Tengah.
Sedangkan berdasarkan beberapa survei, nama Kaesang cukup memiliki potensi di Jawa Tengah.
Baca Juga:Resmikan Posko PPJT Kabupaten Grobogan, Satukan Tekad Menangkan Sudaryono
"Jangan-jangan memang Kaesang (mendampingi Ahmad Luthfi) karena di Jakarta kan Kaesang nggak laku ya, surveinya satu persen kan, jadi sulit," paparnya.
Sebelumnya, Ketua DPD Partai Gerindra Jawa Tengah Sudaryono yang baru dilantik sebagai Wakil Menteri Pertanian oleh Presiden RI Joko Widodo pada Kamis (18/7/2024), menegaskan dirinya tidak akan mencalonkan diri pada Pilkada Jawa Tengah berdasarkan instruksi terbaru.
Padahal beberapa waktu lalu, Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani mendorong Sudaryono agar maju pada pilkada di Jawa Tengah.
Setelah pelantikan Sudaryono, nama Ahmad Luthfi pun dipertimbangkan beberapa partai di KIM untuk Pilkada Jateng, salah satunya Partai Golkar yang menunggu langkah Irjen Polisi Ahmad Luthfi untuk pensiun dari Polri sebelum serius mengusungnya pada Pilkada Jateng.