Unik! Bapak dan Anak Dilantik Jadi Anggota DPRD Jateng, Ternyata Dapilnya Sama

Ayah dan anak secara bersamaan menjadi anggota DPRD Jawa Tengah periode 2024-2029

Budi Arista Romadhoni
Selasa, 03 September 2024 | 19:55 WIB
Unik! Bapak dan Anak Dilantik Jadi Anggota DPRD Jateng, Ternyata Dapilnya Sama
M Rizqi Iskandar Muda (kiri) bersama ayahanda, Iskandar Zulkarnain yang sama-sama baru saja dilantik sebagai anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jawa Tengah, di Semarang, Selasa (3/9/2024). [ANTARA/Zuhdiar Laeis]

"Melihat usia saya, dan secara demografi masih gen Z, saya berharap bisa jadi jalur lintasan mereka, menyampaikan keinginan, kemauan, dan apa yang menjadi harapan mereka," katanya.

Sementara itu, ayahanda Rizqi, Iskandar Zulkarnain yang juga dilantik sebagai anggota DPRD Jateng menyampaikan akan turut membimbing anaknya untuk menjalankan apa yang sudah dipercayakan masyarakat.

"Saya sebagai pengurus partai dan orang tua akan membina dan arahkan. Jadi DPR itu mendapat kepercayaan masyarakat, jangan sampai lupa itu. Ini regenerasi," katanya.

Berdasarkan hasil Pemilihan Umum 2024, PDI Perjuangan dan Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) memperoleh suara terbanyak, yakni PDI Perjuangan dengan 27,5 persen (33 kursi) dan PKB 16,6 persen atau 20 kursi.

Baca Juga:Atasi Kemiskinan, Pj Gubernur Jateng Galakkan Bantuan Makanan Bergizi

Kemudian, disusul Gerindra dan Golkar dengan masing-masing mendapat 14,16 persen (17 kursi), Partai Keadilan Sejahtera (PKS) dengan 11,6 persen (11 kursi).

Partai Demokrat meraih 5,83 persen (tujuh kursi), PPP 5 persen (6 kursi), PAN 3,3 persen (empat kursi), NasDem 2,5 persen atau tiga kursi, dan Partai Solidaritas Indonesia (PSI) 1,67 persen (dua kursi).

BERITA TERKAIT

REKOMENDASI

News

Terkini

Tampilkan lebih banyak