SuaraJawaTengah.id - Sejumlah pembenahan dilakukan oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) di jalur selatan Jawa pada ruas Kecamatan Wangon, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah sampai batas Yogyakarta.
Perbaikan jalan itu dilakukan untuk menghadapi arus mudik dan balik Lebaran 2019 ini. Satu di antaranya adalah melakukan pengecoran atau rigit beton pada sejumlah titik.
Menurut Kodir, selaku Pengawas Lapangan Pelaksanaan Jalan Nasional (PJN) Jateng, ada dua titik jalan yang tengah dilakukan pengecoran. Masing-masing jalur selatan Jawa di wilayah Kecamatan Wangon dan Kemranjen, Kabupaten Banyumas.
“Untuk yang di Wangon, rigit beton sepanjang 800 meter. Sedangkan yang di Kemranjen, itu satu kilometer," ujar Kodir, Jumat (3/5/2019).
Baca Juga: Jelang Mudik, Dishub Siapkan Alternatif Jalur Selatan Jawa
Sesuai rencana, pengerjaan itu akan tuntas sebelum arus mudik tiba. Karena itu, proses pengerjaannya digencarkan.
“Yang (pengecoran) di Wangon, sudah menyelesaikan satu lajur. Mudah-mudahan perkembangan cuaca tetap mendukung, sehingga bisa segera tuntas," katanya.
Selain pengecoran, pihaknya juga melakukan perbaikan jalan berlubang dengan penambalan. Pengerjaan dilakukan secara rutin oleh sejumlah pekerja, lengkap dengan peralatannya. Termasuk juga perbaikan saluran drainase dan fasilitas pendukung jalan lainnya.
"Yang pasti, kami terus berupaya melakukan pembenahan semaksimal mungkin, guna menunjang keamanan dan kenyamanan pengendara, terutama saat arus mudik dan balik Lebaran," imbuh Kodir.
Kontributor : Teguh Lumbiria
Baca Juga: Proyek Jalan Jalur Selatan Jawa Timur akan Buka Daerah Terisolasi
Berita Terkait
-
Viral! Penjual Bakso di Batam Gunakan Dana Pribadi Demi Perbaikan Jalan Rusak di Malang, Warga Ikut Gotong Royong
-
Tingkatkan Ekonomi Rakyat, SIG Garap Pembangunan Jalan di Rembang dan Blora
-
Perbaikan Jalan Nasional di Daerah Penghasil Nikel Terbesar RI Terus Berlanjut
-
Warganet Soroti Ekspresi Kades yang Kecewa saat Bule Perbaiki Jembatan Rusak: Pak Jokowi, Liat Nih!
-
3 Titik Perbaikan Jalan Tol Jakarta-Cikampek Jelang Mudik Lebaran 2024
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
-
Duel Kevin Diks vs Laurin Ulrich, Pemain Keturunan Indonesia di Bundesliga
-
Daftar Lengkap 180 Negara Perang Dagang Trump, Indonesia Kena Tarif 32 Persen
-
Detik-detik Jose Mourinho Remas Hidung Pelatih Galatasaray: Tito Vilanova Jilid II
Terkini
-
Operasi Ketupat Candi 2025: Kapolda Jateng Kawal Kenyamanan Pemudik di Jalur Solo-Jogja
-
Terapkan Prinsip ESG untuk Bisnis Berkelanjutan, BRI Raih 2 Penghargaan Internasional
-
Pemudik Lokal Dominasi Arus Mudik di Tol Jateng, H+1 Lebaran Masih Ramai
-
Koneksi Tanpa Batas: Peran Vital Jaringan Telekomunikasi di Momen Lebaran 2025
-
Hindari Bahaya, Polda Jateng Tegaskan Aturan dalam Penerbangan Balon Udara