SuaraJawaTengah.id - Jajaran Polresta Solo bergerak cepat untuk mengejar pelaku aksi vandalime Papua Merdeka di Jalan Dr Sutomo, Kalitan, Laweyan, Solo, Jawa Tengah (Jateng). Tidak hanya itu, Polres juga berencana mengumpulkan tokoh masyarakat dari berbagai suku yang ada di Kota Solo.
Kapolresta Solo AKBP Andy Rifai menyampaikan usai ditemukannya vandalis Papua Merdeka pihaknya langsung menerjunkan petugas untuk melakukan pengecekan di lokasi.
"Saya minta anggota saya untuk melakukan pengecatan vandalis itu. Saat ini kami masih melakukan penyelidikan untuk menangkap pelaku vandalisme itu," katanya kepada Suara.com, Kamis (22/8/2019).
Langkah cepat ini dilakukan agar aksi vandalisme Papua merdeka itu tidak menimbulkan dampak terhadap kondusifitas di Kota Solo. Andy menambahkan, untuk mengantisipasi berulangnya kejadian itu di lokasi lain pihaknya segera mengundang tokoh-tokoh dari berbagai suku yang ada di Solo.
"Kami akan mengundang tokoh-tokoh masyarakat dari berbagai suku, jadi tidak hanya yang dari Papua saja. Pertemuan ini untuk menghadirkan komitmen menjaga kondusifitas Kota Solo," katanya.
Menurutnya, selama ini keberadaan warga dari berbagai suku di Solo juga sudah begitu harmonis. Semua bisa hidup saling berdampingan.
"Jadi tidak cuman orang Papua saja, tetapi juga tokoh-tokoh masyarakat dari yang lain juga. Berbagai macam suku ada di Solo, tetapi bisa hidup berdampingan," tukasnya.
Kontributor : Ari Purnomo
Baca Juga: Razia Pelajar, Satpol PP Solo Temukan Coretan Seruan Papua Merdeka
Berita Terkait
-
ICJR: Pembatasan Internet di Papua Melawan Hukum dan Sewenang-wenang
-
Razia Pelajar, Satpol PP Solo Temukan Coretan Seruan Papua Merdeka
-
Anak Papua Ini Lucu-lucu, sebab Papua adalah Kita
-
Jhon Gobai: Penyebutan "Monyet Papua" Bagian dari Penjajahan Berkepanjangan
-
Pesan untuk Warga dan Mama Papua dari Makam Gus Dur
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo