SuaraJawaTengah.id - Spanduk bergambar putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi), Gibran Rakabuming Raka terlihat di sejumlah titik di Kota Solo. Belum diketahui secara pasti siapa yang memasang spanduk berukuran lebar 50 cm dan panjang 3 meter itu.
Spanduk bergambar Gibran lengkap dengan tulisan "Gibran Rakabuming Raka, Solo Masa Depan Kita" terlihat di simpang tujuh Joglo, Jalan Ir Juanda, Jalan Kapten Mulyadi, di simpang empat Baturono, di jalan Veteran dan sejumlah titik jalan lainnya.
Meski dalam spanduk tersebut tidak disertakan adanya bentuk dukungan untuk Pilwakot Solo 2020, tetapi warga melihat adanya arah kesana.
Salah seorang warga, Kosin (41) mengatakan, dirinya tidak tahu secara pasti siapa yang memasang spanduk tersebut dan sudah sejak kapan spanduk itu terpasang. Tetapi, menurutnya ada arah dukungan kepada Gibran untuk maju Pilwakot Solo tahun depan.
Baca Juga: Kaesang Ketawa Lihat Spanduk Gibran yang Bertuliskan Solo Masa Depan
"Saya kurang tahu soal pemasangannya, tapi saya rasa juga tidak masalah adanya spanduk itu. Ya kita lihat saja nanti, Gibran apa akan maju Pilwakot 2020. Sepertinya menarik," kata warga Banjarsari itu, Minggu (22/9/2019).
Warga lainnya, Bayu (34) mengungkapkan, spanduk tersebut memang tidak ada kata-kata dukungan. Tetapi, melihat spanduk tersebut jelas terlihat adanya arah dukungan terhadap bos Markobar itu.
"Memang tidak ada tulisan dukungan, tapi arah spanduk itu jelas yakni memberikan dukungan kepada Gibran," katanya.
Seperti diketahui, keseriusan Gibran untuk maju Pilwakot Solo semakin terlihat. Salah satunya ketika Gibran bertemu dengan Wali Kota Solo sekaligus Ketua DPC PDIP FX Hadi Rudyatmo di rumah dinas Loji Gandrung beberapa waktu lalu. Bahkan menurut Rudy, Gibran sempat bertanya mengenai persyaratan untuk menjadi anggota atau pun maju Pilwakot Solo.
Kontributor : Ari Purnomo
Baca Juga: Gibran Diisukan Maju Pilwalkot Solo, Pengamat UNS: Harus Dipikirkan Serius
Berita Terkait
-
Beda dari Selvi Ananda, Ibu dan Kakaknya Dianggap Lebih Tahu Soal Aturan Berkebaya Saat Hadiri Pelantikan Gibran
-
Gibran Buka 'Lapor Mas Wapres', Pengamat: Jangan Seperti Pemberi Harapan Palsu
-
Pemilik Fufufafa Ngaku Jadi Pembuat Game Jokowow, Muncul Bukti Testimoni
-
Kritikus Sebut Layanan 'Lapor Mas Wapres' Gibran Kemunduran: Pernah Ada Tahun 1988
-
Reza Indragiri Adukan Akun Fufufafa ke Layanan Lapor Mas Wapres, Responsnya Gitu Doang: Kayak Bisnis!
Terpopuler
- Harta Kekayaan Roy Suryo yang Dituduh sebagai Pemilik Akun Fufufafa
- TikToker Intan Srinita Minta Maaf Usai Sebut Roy Suryo Pemilik Fufufafa, Netizen: Tetap Proses Hukum!
- Beda Respons Ariel NOAH dan Raffi Ahmad Kunjungi Patung Yesus Sibea-bea
- Reaksi Tajam Lex Wu usai Ivan Sugianto Nangis Minta Maaf Gegara Paksa Siswa SMA Menggonggong
- Innalillahi, Elkan Baggott Bawa Kabar Buruk Lagi H-1 Timnas Indonesia vs Jepang
Pilihan
-
Penyerangan Brutal di Muara Komam: Dua Korban Dibacok, Satu Tewas di Tempat
-
Kata Irfan Setiaputra Usai Dicopot Erick Thohir dari Dirut Garuda Indonesia
-
5 Rekomendasi HP Rp 6 Jutaan Spek Gahar, Terbaik November 2024
-
Lion Air Bikin Aturan Baru Mulai 1 Desember: Bawa Kardus Besar, Siap-Siap Rogoh Kocek Lebih Dalam!
-
Emiten Leasing Boy Thohir PHK Ribuan Pekerja dan Tutup Kantor
Terkini
-
Local Media Community 2024 Roadshow Class Purwokerto: Trik Manfaatkan AI Untuk Sumber Pendapatan Baru
-
Produktivitas Sumur Tua Melejit, BUMD Blora Hasilkan 410.000 Liter Minyak!
-
Waspada Leptospirosis! RSUD Cepu Ingatkan Potensi Wabah di Musim Hujan
-
Sritex Pailit, DPR Kebut Dua UU Lindungi Industri Tekstil dan Pekerja
-
Sahabat-AI: Indonesia Luncurkan Model AI Canggih Berbahasa Indonesia!