SuaraJawaTengah.id - Kapolda Jateng Irjen Pol Rycko Amelza Dahniel mengerahkan penembak jitu atau sniper di sejumlah titik pada perayaan Tahun Baru 2020 di Jawa Tengah. Hal itu untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat.
Kapolda mengunjungi pospam mengendarai sepeda motor patroli berboncengan dengan Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah Yudaningrum Rycko Amelza Dahniel. Rycko mengatakan selain memantau sejumlah pos pengamanan, pihaknya juga akan melakukan pemeriksaan kesiapan pada pemasangan CCTV untuk car free night di Kota Surakarta dan perayaan malam Tahun Baru yang dipusatkan di kota lama Kota Semarang.
"Kami tetap menempatkan para penembak jitu di tempat-tempat tertentu untuk memberikan rasa aman," katanya saat meninjau Pos Pengaman Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 di Pringsurat, Temanggung, Kamis (26/12/2019).
"Semuanya kita pasang CCTV untuk memantau seluruh kegiatan dan memastikan semua kegiatan bisa berlangsung dengan aman, damai dan happy-happy, selamat Tahun Baru 2020, semoga Indonesia semakin maju, semakin barokah," lanjutnya.
Ia mengimbau kepada masyarakat yang melaksanakan liburan dengan mengendarai kendaraan supaya mematuhi aturan lalu lintas dan memarkir kendaraannya di tempat yang semestinya.
"Parkir kendaraan baik di tempat perbelanjaan seperti mal dan pasar maupun di tempat-tempat hiburan, parkir di tempat yang semestinya. Tinggalkan rumah dalam keadaan terkunci dan lampu dimatikan," katanya.
Kalau belum yakin, katanya, mobil atau sepeda motor bisa dititipkan di kantor polisi agar lebih aman. (Antara)
Berita Terkait
-
Hadang PKL, 1.150 Satpol PP Jaga Pesta Malam Tahun Baru 2020 di Jakarta
-
Libur Panjang, Gelandang Persib Pilih Rayakan Tahun Baru di Luar Negeri
-
Sambut Tahun Baru 2020, Samasta Lifestyle Village Hadirkan Suasana Berbeda
-
Mentan Pastikan Stok Bahan Pangan Hingga Tahun Baru Aman
-
Pemkot Sabang Larang Warga Rayakan Tahun Baru 2020 dan Tiup Terompet
Terpopuler
- Lipstik Warna Apa yang Cocok di Usia 50-an? Ini 5 Pilihan agar Terlihat Fresh dan Lebih Muda
- 5 Rekomendasi Sampo Kemiri Penghitam Rambut dan Penghilang Uban, Mulai Rp10 Ribuan
- 5 Sampo Uban Sachet Bikin Rambut Hitam Praktis dan Harga Terjangkau
- 5 Rekomendasi Sepatu Adidas untuk Lari selain Adizero, Harga Lebih Terjangkau!
- 5 Cat Rambut yang Tahan Lama untuk Tutupi Uban, Harga Mulai Rp17 Ribuan
Pilihan
-
Duduk Perkara Ribut Diego Simeone dengan Vinicius Jr di Laga Derby Madrid
-
5 HP Xiaomi RAM 8GB Paling Murah Januari 2026, Harga Mulai Rp2 Jutaan
-
Rupiah Terkapar di Level Rp16.819: Kepercayaan Konsumen Lesu, Fundamental Ekonomi Jadi Beban
-
Kala Semangkok Indomie Jadi Simbol Rakyat Miskin, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
Emiten Ini Masuk Sektor Tambang, Caplok Aset Mongolia Lewat Rights Issue
Terkini
-
Kudus Darurat Longsor! Longsor Terjang 4 Desa, Akses Jalan Putus hingga Mobil Terperosok
-
5 Lapangan Padel Hits di Semarang Raya untuk Olahraga Akhir Pekan
-
Perbandingan Suzuki Ertiga dan Nissan Grand Livina: Duel Low MPV Keluarga 100 Jutaan
-
Fakta-fakta Kisah Tragis Pernikahan Dini di Pati: Remaja Bercerai Setelah 6 Bulan Menikah
-
Miris! Sopir Truk Kawasan Industri Terboyo Keluhkan Iuran Pemeliharaan Tapi Jalannya Banyak Rompal