SuaraJawaTengah.id - Kapolda Jateng Irjen Pol Rycko Amelza Dahniel mengerahkan penembak jitu atau sniper di sejumlah titik pada perayaan Tahun Baru 2020 di Jawa Tengah. Hal itu untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat.
Kapolda mengunjungi pospam mengendarai sepeda motor patroli berboncengan dengan Ketua Bhayangkari Daerah Jawa Tengah Yudaningrum Rycko Amelza Dahniel. Rycko mengatakan selain memantau sejumlah pos pengamanan, pihaknya juga akan melakukan pemeriksaan kesiapan pada pemasangan CCTV untuk car free night di Kota Surakarta dan perayaan malam Tahun Baru yang dipusatkan di kota lama Kota Semarang.
"Kami tetap menempatkan para penembak jitu di tempat-tempat tertentu untuk memberikan rasa aman," katanya saat meninjau Pos Pengaman Natal 2019 dan Tahun Baru 2020 di Pringsurat, Temanggung, Kamis (26/12/2019).
"Semuanya kita pasang CCTV untuk memantau seluruh kegiatan dan memastikan semua kegiatan bisa berlangsung dengan aman, damai dan happy-happy, selamat Tahun Baru 2020, semoga Indonesia semakin maju, semakin barokah," lanjutnya.
Baca Juga: Kisah Joanna Palani, Si Sniper Cantik yang Bikin ISIS Mati Kutu
Ia mengimbau kepada masyarakat yang melaksanakan liburan dengan mengendarai kendaraan supaya mematuhi aturan lalu lintas dan memarkir kendaraannya di tempat yang semestinya.
"Parkir kendaraan baik di tempat perbelanjaan seperti mal dan pasar maupun di tempat-tempat hiburan, parkir di tempat yang semestinya. Tinggalkan rumah dalam keadaan terkunci dan lampu dimatikan," katanya.
Kalau belum yakin, katanya, mobil atau sepeda motor bisa dititipkan di kantor polisi agar lebih aman. (Antara)
Berita Terkait
-
Panglima TNI Sebar Sniper Dan Antidrone Amankan Ring 1 Pelantikan Presiden
-
Penembak-penembak Jitu Ikut Dikerahkan Amankan Kunjungan Paus Fransiskus
-
Konser Coldplay di Wina Dijaga Sniper Usai Taylor Swift Mendapat Ancaman Teror dari ISIS
-
Warga AS Histeris saat Donald Trump Ditembak, Detik-detik Sniper Secret Service Tembak Mati Pelakunya
-
Ma Thandar Moe, Penembak Jitu Perempuan: Berjuang hingga Myanmar Bebas dari Junta Militer
Terpopuler
- Agus dan Teh Novi Segera Damai, Duit Donasi Fokus Pengobatan dan Sisanya Diserahkan Sepenuhnya
- Raffi Ahmad Ungkap Tragedi yang Dialami Ariel NOAH, Warganet: Masih dalam Lindungan Allah
- Bak Terciprat Kekayaan, Konten Adik Irish Bella Review Mobil Hummer Haldy Sabri Dicibir: Lah Ikut Flexing
- Bukti Perselingkuhan Paula Verhoeven Diduga Tidak Sah, Baim Wong Disebut Cari-Cari Kesalahan Gegara Mau Ganti Istri
- Beda Kado Fuji dan Aaliyah Massaid buat Ultah Azura, Reaksi Atta Halilintar Tuai Sorotan
Pilihan
-
Awali Pekan ini, Harga Emas Antam Mulai Merosot
-
Ada Marselino Ferdinan! FIFA Rilis Wonderkid Kualifikasi Piala Dunia 2026
-
Desas-desus Shell Mau Hengkang dari RI Masih Rancu, SPBU Masih Beroperasi
-
Media Asing Soroti 9 Pemain Grade A Timnas Indonesia di Piala AFF 2024, Siapa Saja?
-
7 Rekomendasi HP 5G Rp 4 Jutaan Terbaik November 2024, Memori Lega Performa Handal
Terkini
-
Deretan Tablet Redmi Terbaru 2024 dan Spesifikasinya
-
Diskon BRImo hingga Cashback Meriahkan OPPO Run 2024
-
Survei Pilkada Kota Semarang: Yoyok-Joss Unggul Tipis atas Agustina-Iswar
-
Jokowi Sampai Turun Gunung ke Semarang, Optimis Luthfi-Yasin Menang di Pilgub Jateng
-
Dramatis! Evandro Brandao Jadi Pahlawan, PSIS Curi Poin di Kandang Persik Kediri