SuaraJawaTengah.id - Bakal calon Wali Kota Solo Gibran Rakabuming Raka akan menjalani uji kelayakan dan kepatutan atau fit and proper test bersama dua kandidat lainnya di kantor DPP PDIP Jakarta, Senin (10/2/2020). Nantinya kemampuan Gibran akan diuji oleh sejumlah panelis, salah satunya ialah Ketua DPP PDIP Bidang Politik dan Keamanan Puan Maharani.
Para kandidat yakni Gibran, Achmad Purnomo, dan bakal calon wakil wali kota Teguh Prakosa sudah berada di dalam gedung DPP PDIP sejak pukul 13.20 WIB. Puan di sebut akan hadir belakangan untuk menjadi panelis dalam fit and proper test.
Akan tetapi Sekretaris Jenderal PDIP Hasto Kristiyanto mengatakan bahwa sudah hadir Ketua DPP Bidang Pemenangan Pemilu Bambang Wuryanto alias Bambang Pacul yang tiba terlebih dahulu.
"Nanti juga akan bergabung mbak Puan Maharani," kata Hasto di Gedung DPP PDIP.
Selain itu, ketiganya juga akan diuji oleh mantan Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat.
Hasto mengungkapkan bahwa bukan hanya calon wali kota dan wakil wali kota Solo saja yang menjalani fit and proper test. Nantinya sejumlah kota yang belum menjalani fit and proper test bakan dilakukan menjelang Pilkada Solo 2020.
"Nanti tinggal beberapa daerah seperti Surabaya, Banyuwangi, Kota Medan dan Kota Tangerang Selatan," pungkasnya.
Berita Terkait
Terpopuler
- 9 Sepatu Puma yang Diskon di Sports Station, Harga Mulai Rp300 Ribuan
- Semurah Xpander Sekencang Pajero, Huawei-Wuling Rilis SUV Hybrid 'Huajing S'
- 9 HP Redmi RAM 8 GB Harga Rp1 Jutaan, Lancar Jaya Dipakai Multitasking
- 5 Sepatu New Balance yang Diskon 50% di Foot Locker Sambut Akhir Tahun
- 5 Lem Sepatu Kuat Mulai Rp 3 Ribuan: Terbaik untuk Sneakers dan Bahan Kulit
Pilihan
-
4 HP Memori Jumbo Paling Murah dengan RAM 12 GB untuk Gaming Lancar
-
In This Economy: Banyolan Gen Z Hadapi Anomali Biaya Hidup di Sepanjang 2025
-
Ramalan Menkeu Purbaya soal IHSG Tembus 9.000 di Akhir Tahun Gagal Total
-
Tor Monitor! Ini Daftar Saham IPO Paling Gacor di 2025
-
Daftar Saham IPO Paling Boncos di 2025
Terkini
-
Transformasi Berkelanjutan, BRI Catat Kinerja Gemilang dan Dukung Program Prioritas Nasional 2025
-
Revolusi Anti-Rob: Jateng Gunakan Pompa Tenaga Surya, Hemat Biaya Operasional hingga Jutaan Rupiah
-
Waspada! Malam Tahun Baru di Jateng Selatan Diwarnai Hujan dan Gelombang Tinggi
-
BRI Blora Gelar Khitan Massal, Meriahkan HUT ke-130 dengan Bakti Sosial
-
Mobilio vs Ertiga Bekas di Bawah Rp150 Juta: 7 Pertimbangan Penting Sebelum Membeli