SuaraJawaTengah.id - PT KAI Daop 5 Purwokerto untuk sementara tidak melayani perjalanan kereta api yang mengangkut penumpang. Manajer Humas PT KAI Daop 5 Purwokerto Supriyanto mengatakan untuk sementara Kereta Api (KA) hanya melayani perjalanan angkutan barang.
"Ini karena seluruh perjalanan KA angkutan penumpang yang setiap harinya mencapai 91 perjalanan dibatalkan atau dihentikan sementara mulai tanggal 25 April 2020," katanya seperti dilansir Antara di Purwokerto pada Sabtu (25/4/2020).
Menurutnya, pembatalan seluruh perjalanan KA tersebut mengikuti Peraturan Menteri Perhubungan (Permenhub) Nomor 25 Tahun 2020 tentang Pengendalian Transportasi Selama Musim Mudik Idul Fitri 1441 Hijriah dalam rangka Pencegahan Penyebaran COVID-19.
"Oleh karena itu PT KAI Daop 5 Purwokerto untuk sementara hanya melayani perjalanan KA angkutan barang. Setiap harinya ada 24 perjalanan KA angkutan barang yang beroperasi di Daop 5 Purwokerto," katanya.
Baca Juga: Selain Penerbangan, Kereta Api Antarkota Ikut Disetop pada 24 April-31 Mei
Lebih lanjut, Supriyanto mengatakan 24 perjalanan KA angkutan barang tersebut terdiri atas KA angkutan BBM Pertamina khusus avtur relasi Cilacap-Rewulu pergi pulang (PP), tiga KA angkutan BBM Pertamina relasi Maos-Tegal PP, KA angkutan semen relasi Karangtalun-Solo PP.
KA angkutan semen relasi Karangtalun-Lempuyangan PP, KA angkutan semen relasi Karangtalun-Brumbung PP, KA angkutan semen relasi Karangtalun-Cirebon PP, dua KA angkutan semen relasi Arjowinangun-Purwokerto PP, KA Parcel Tengah relasi Malang-Jakarta Kota PP, dan KA Parcel Selatan relasi Gambir-Surabaya Gubeng PP.
"Sementara untuk KA Motis ( KA angkutan sepeda motor gratis) yang sedianya akan dioperasikan untuk mendukung arus mudik Lebaran 2020 telah dibatalkan perjalanannya oleh Direktur Jenderal Perkeretaapian Kemenhub," katanya. (Antara)
Berita Terkait
-
Bolehkan ASN Mudik Pakai Mobil Dinas, Wali Kota Depok Bisa Dijerat UU Tipikor?
-
Pengusaha Kapal Keluhkan Pengalihan Truk dari Merak ke Ciwandan Tak Sesuai SKB
-
Regulasi Angkutan Barang Lebaran 2025: Lokasi, Kriteria Kendaraan dan Periode Berlaku
-
Truk Gandeng Dibatasi saat Mudik Lebaran 2025, Ini Ketentuan Operasional Angkutan Barang
-
Menhub Bantah Adanya Larangan Truk Melintas Selama Mudik, Tapi...
Terpopuler
- Kode Redeem FF SG2 Gurun Pasir yang Aktif, Langsung Klaim Sekarang Hadiahnya
- Pemain Keturunan Indonesia Statusnya Berubah Jadi WNI, Miliki Prestasi Mentereng
- Pemain Keturunan Indonesia Bikin Malu Raksasa Liga Jepang, Bakal Dipanggil Kluivert?
- Jika Lolos Babak Keempat, Timnas Indonesia Tak Bisa Jadi Tuan Rumah
- Ryan Flamingo Kasih Kode Keras Gabung Timnas Indonesia
Pilihan
-
Dear Timnas Indonesia U-17! Awas Korsel Punya Dendam 23 Tahun
-
Piala Asia U-17: Timnas Indonesia U-17 Dilumat Korsel Tanpa Ampun
-
Media Korsel: Hai Timnas Indonesia U-17, Kami Pernah Bantai Kalian 9-0
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Ranking FIFA Terbaru: Timnas Indonesia Meroket, Malaysia Semakin Ketinggalan
Terkini
-
Operasi Ketupat Candi 2025: Kapolda Jateng Kawal Kenyamanan Pemudik di Jalur Solo-Jogja
-
Terapkan Prinsip ESG untuk Bisnis Berkelanjutan, BRI Raih 2 Penghargaan Internasional
-
Pemudik Lokal Dominasi Arus Mudik di Tol Jateng, H+1 Lebaran Masih Ramai
-
Koneksi Tanpa Batas: Peran Vital Jaringan Telekomunikasi di Momen Lebaran 2025
-
Hindari Bahaya, Polda Jateng Tegaskan Aturan dalam Penerbangan Balon Udara