SuaraJawaTengah.id - Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo berharap tak ikut tertular virus corona dari wakilnya, Achmad Purnomo. Rudy menjalani tes swab, Sabtu (25/7/2020) pagi.
Tes swab virus corona itu dilakukan karena Wakil Wali Solo Achmad Purnomo positif tertular Covid-19. Tes swab Wali Kota Solo dilakukan di lingkungan Setda Solo Sabtu pagi.
Selain itu, tes swab kontak dekat Wawali Solo juga dilaksanakan di Rumah Sakit Bung Karno (RSBK) Solo.
"Karena saya sering kontak dengan Pak Wakil, tidak ada salahnya semua yang kontak dengan Pak Wakil di-swab untuk hari ini. Mudah- mudahan hasil swab nanti baik. Sehingga kebijakan-kebijakan yang harus saya lakukan, pelayanan-pelayanan yang harus saya jalankan bisa berjalan seperti biasanya," kata Rudy, sapaan akrabnya, di sela-sela swab seperti dilansir Solopos.com.
Selain Wali Kota Solo, istri Wali Kota Endang Prasetyaningsih, Sekda Solo Ahyani, dan pejabat Pemkot Solo lainnya juga tes corona.
Termasuk sopir dan ajudan juga dijadwalkan mengikuti uji swab pada hari ini.
"Saya, Bu Ning Kepala Dinas (DKK Solo Siti Wahyuningsih), istri saya, Pak Sekda, Pak Min, Pak Nirwan (di-swab). Mungkin banyak lagi yang di-swab di RSBK," kata Rudy.
Kekinian Purnomo harus menjalani isolasi mandiri di rumah. Hal itu karena berdasarkan hasil swab test orang nomor dua di Pemkot Solo itu plus-minus.
Istilah status plus-minus seperti yang digunakan Sekda untuk menyebut kondisi Wawali Solo selama ini tidak dikenal dalam penanganan Covid-19. Istilah yang digunakan selama ini positif atau negatif Covid-19.
Baca Juga: Wakilnya Corona, Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo Tes Swab
Sebanyak 18 anggota DPRD Kota Solo akan menjalani tes virus corona lewat swab test, Sabtu (25/7/2020) hari ini. Termasuk Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo.
Sebab mereka sempat rapat paripurna bareng dengan Wakil Wali Kota Solo Achmad Purnomo yang terkonfirmasi positif virus corona.
Presiden Joko Widodo dan anaknya, Gibran Rakabuming Raka pun jalani tes corona. Tapi belum keluar hasilnya.
Gedung DPRD Solo langsung disemprot disinfektan. Orang nomor dua di Pemkot Solo itu pada Rabu (22/7/2020) lalu mengikuti rapat paripurna DPRD.
Ketua DPRD Solo, Budi Prasetyo menjelaskan sekitar 18 legislator akan menjalani swab test pada Sabtu (25/7/2020) pagi. Peseta swab test termasuk Wali Kota Solo FX Hadi Rudyatmo, Sekretaris DPRD Solo Puguh Priyadi, dan satu orang staf Sekretariat DPRD.
Mereka akan menjalai swab test karena sempat kontak dengan Wawali saat rapat paripurna DPRD pada Rabu lalu.
Berita Terkait
-
Kekayaan Fantastis FX Hadi Rudyatmo, Geser 'Takhta' Bambang Pacul di PDIP Jateng
-
Bambang Pacul vs FX Rudy: Intip Perbedaan Latar Pendidikan Dua Politisi Senior PDIP
-
Baru Sambangi Kediaman Megawati, FX Rudy Masuk Melalui Ruang Pengamanan
-
Ganjar Pranowo Singgung Teman Seperjuangan Tak Balik Kanan
-
Kaesang Saingan Berat dengan Putra FX Hadi Rudyatmo, Ini Nama-Nama yang Masuk Bursa Pilkada Solo
Terpopuler
- 4 Mobil Bekas Honda yang Awet, Jarang Rewel, Cocok untuk Jangka Panjang
- Dua Tahun Sepi Pengunjung, Pedagang Kuliner Pilih Hengkang dari Pasar Sentul
- 5 Mobil Diesel Bekas 7-Seater yang Nyaman dan Aman buat Jangka Panjang
- Senyaman Nmax Senilai BeAT dan Mio? Segini Harga Suzuki Burgman 125 Bekas
- 4 Mobil Bekas 50 Jutaan dari Suzuki, Ideal untuk Harian karena Fungsional
Pilihan
-
Rumus Keliling Lingkaran Lengkap dengan 3 Contoh Soal Praktis
-
Mulai Tahun Ini Warga RI Mulai Frustasi Hadapi Kondisi Ekonomi, Mengapa Itu Bisa Terjadi?
-
CORE Indonesia Soroti Harga Beras Mahal di Tengah Produksi Padi Meningkat
-
Karpet Merah Thomas Djiwandono: Antara Keponakan Prabowo dan Independensi BI
-
Dekati Rp17.000, Rupiah Tembus Rekor Terburuk 2026 dalam Satu Bulan Pertama
Terkini
-
Bukan LCGC! Ini 3 MPV Bekas Rp80 Jutaan Paling Nyaman dan Irit BBM, Dijamin Senyap di Tol
-
Usai OTT Bupati Sudewo, Pelayanan Publik di Kabupaten Pati Dipastikan Kondusif
-
Kunci Jawaban Matematika Kelas 4 Halaman 132: Panduan Belajar Efektif
-
Peringati HUT Ke-12, Semen Gresik Gelar SG Fun Run & Fun Walk di Area Greenbelt Pabrik Rembang
-
5 Fakta Dugaan Jual Beli Jabatan Perangkat Desa di Pati yang Menjerat Bupati Sudewo