SuaraJawaTengah.id - Presiden pertama Indonesia, Ir Soekarno mempunyai kharismatik tersendiri. Selain itu, rumor berbau mistis terkait keberadaan keluarga Presiden pertama Indonesia Soekarno, bukan lagi barang baru.
Sebab, beberapa kali muncul seseorang yang mengaku kerabat dekat suami Fatmawati ini. Entah sebagai anak, kakak, adik, maupun istri.
Beredar di linimasa media sosial, kabar adanya seorang wanita yang mengaku dirinya adalah Istri Bung Karno. Informasi itu dibagikan oleh akun Instagram @cetul22, Selasa (3/11/2020).
Dalam unggahannya, terlihat tiga orang wanita tengah foto bersama. Salah satu dari mereka mengaku sebagai istri Soekarno. Lebih tepatnya wanita yang berdiri di tengah mengenakan pakaian tradisional bak sedang karnaval.
Menurut kabar yang beredar, dua wanita di samping dirinya itu mulanya berangkat berlibur ke Kediri. Singkat cerita, keduanya bertemu wanita yang mengaku sebagai istri Soekarno ini.
"Ibu yang di sebelah kiri, tadinya lagi liburan ke Kediri. Singkat cerita, dia bertemu Ibu yang di tengah, yang dandan kaya orang mau karnavalan 17 Agustusan itu," tulisnya.
Wanita itu mengaku dirinya adalah Fatmawati. Untuk diketahui, Fatmawati merupakan istri Bung Karno yang dahulu menjahit bendera Merah Putih.
Lebih lanjut, publik menduga kedua wanita yang mendampinginya terkena hipnotis. Sebab, salah satu dari mereka dimintai uang pendaftaran sebagai syarat menjadi pengikutnya.
Menurutnya, kejadian ini hampir serupa dengan sejumlah kasus sebelumnya, seperti Kerajaan Agung Sejagat dan Sunda Empire.
Baca Juga: Penerbangan Umrah Perdana di Masa Pandemi Covid-19
"Ini gak masuk akal. Saya khawatir kedepan akan ada banyak korban-korban lain yang dimintai uang untuk kehaluan ibu yang mengaku sebagai Fatmawati ini," pungkas @cetull22.
Unggahan yang mengabarkan adanya seorang wanita mengaku sebagai istri Soekarno ini telah disaksikan ribuan kali dan mendadak viral di media sosial.
Sejumlah warganet yang meninggalkan komentar mengaku tak habis pikir lantaran lagi-lagi muncul seseorang seperti ini.
"Tolong bilang ke Ibunya. Sudah minum obat belum? Seriusan deh," kata @rian******.
"Aduh ada kasus lagi seperti ini. Efek corona mungkin ya?" balas @amy*******.
"Emang kadang ada orang yang ngaku bisa bikin kita kaya, padahal orang itu miskin. Gak masuk akal," timpal @mini*************.
Berita Terkait
-
Iming-iming Dapat Emas Soekarno, Dukun Pijet Tuna Netra Tipu Rp 146 Juta
-
Masyarakat Mulai Berani Bepergian Menggunakan Pesawat
-
Warga Ditipu Rp146 Juta Diimingi Emas Soekarno, Camat: Tak Ada Warga Miskin
-
Tipu-Tipu Dukun di Sumsel Dengan Emas Bergambar Soekarno, Rp146 Juta Lenyap
-
Tergiur Emas Bergambar Soekarno, Warga Sumsel Ditipu Dukun Rp146 Juta
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- Jejak Pendidikan Noe Letto, Kini Jabat Tenaga Ahli di Dewan Pertahanan Nasional
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
- 6 Mobil Bekas Keren di Bawah 50 Juta untuk Mahasiswa, Efisien buat Jangka Panjang
- 50 Kode Redeem FF Terbaru 17 Januari 2026, Klaim Hadiah Gojo Gratis
Pilihan
-
Fadli Zon Kaget! Acara Serah Terima SK Keraton Solo Diserbu Protes, Mikrofon Direbut
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
Terkini
-
Juara Bertahan Berjaya! SDN Sendangmulyo 04 dan SDN Klepu 03 Raih Gelar di MilkLife Soccer Challenge
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah