SuaraJawaTengah.id - Universitas Sebelas Maret (UNS) Surakarta segera mengembangkan kampus di Kabupaten Kebumen, Jawa Tengah. Hal itu seiring dengan besarnya potensi dan kebutuhan pembangunan daerah tersebut.
"Dengan mempertimbangkan potensi dan kebutuhan pembangunan daerah di Kebumen, kami berencana mengembangkan Kampus UNS Kebumen mulai Tahun Akademik 2021/ 2022," kata Rektor UNS Jamal Wiwoho di Solo, Minggu (27/12/2020).
Ia mengatakan nantinya akan ada beberapa program studi yang dibuka di Kampus UNS yang ada di kabupaten tersebut.
"Pengembangan tersebut meliputi pembukaan Program Studi D-3 Usaha Perjalanan Wisata, S-1 Teknik Informatika, S-1 Ilmu Hukum, S-1 Manajemen, S-1 Agroteknologi, S-2 Manajemen, dan S-2 Pendidikan Guru Sekolah Dasar," katanya.
Sebelumnya, UNS sudah menjalin kerja sama dengan kabupaten tersebut di bidang pendidikan, pelatihan, penelitian, pengembangan, pengabdian kepada masyarakat, pengembangan sumber daya manusia, dan pengembangan industri potensi daerah.
"Sebagai institusi pendidikan, kami siap bersinergi untuk memajukan Kebumen baik melalui potensi riset, tenaga pendidik, hingga mahasiswa yang dimiliki UNS," katanya.
Seperti misalnya pada dukungan terhadap kegiatan penelitian dan pengabdian kepada masyarakat, dikatakannya, UNS memiliki 24 pusat studi di bawah naungan Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM).
"Dari 24 pusat studi tersebut, LPPM UNS berhasil melahirkan 314 'research groups'. Kami di UNS 20 persen total anggaran digunakan untuk kegiatan riset dan pengabdian kepada masyarakat," katanya.
Sebelumnya, Bupati Kebumen Yazid Mahfudz berharap kerja sama dengan UNS dapat diimplementasikan dengan baik.
Baca Juga: Lewat di Kebumen, Butet Kartaredjasa Jajal Tempat Makan Para Supir Truk
"Apalagi Kebumen sebagai salah satu kabupaten yang memiliki potensi wisata yang besar, diharapkan dapat makin maju dengan keberadaan Kampus UNS di Kebumen," katanya.
Antara
Berita Terkait
Terpopuler
- 4 HP RAM 8 GB Harga di Bawah Rp1,5 Juta: Kamera Bagus, Performa Juara
- 4 Mobil Bekas Rp50 Jutaan yang Ideal untuk Harian: Irit, Gesit Pas di Gang Sempit
- 5 Cat Rambut untuk Menutupi Uban: Hasil Natural, Penampilan Lebih Muda
- Link Download Gratis Ebook PDF Buku Broken Strings, Memoar Pilu Karya Aurelie Moeremans
- Kronologi Pernikahan Aurelie Moeremans dan Roby Tremonti Tak Direstui Orang Tua
Pilihan
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
Di Reshuffle Prabowo, Orang Terkaya Dunia Ini Justru Pinang Sri Mulyani untuk Jabatan Strategis
-
Akun RHB Sekuritas Milik Wadirut Dijebol, Ada Transaksi Janggal 3,6 Juta Saham BOBA
-
Danantara Janji Bangkitkan Saham Blue Chip BUMN Tahun Ini
-
Gurita Bisnis Adik Prabowo, Kini Kuasai Blok Gas di Natuna
Terkini
-
Fakta-fakta Mengejutkan Reza Pahlavi, Sosok yang Ingin Gulingkan Rezim Iran
-
10 Mobil LCGC Terbaik dengan Harga 100 Jutaan yang Wajib Anda Miliki!
-
7 Langkah Cepat Pemprov Jateng Atasi Bencana di Jepara, Kudus, dan Pati
-
Nama Orang Meninggal Dicatut, Warga Bongkar Kejanggalan Izin Tanah Uruk di Sambeng Magelang
-
7 Fakta Menarik Tentang Karakter Orang Banyumas Menurut Prabowo Subianto