
SuaraJawaTengah.id - Rumah warga di Kabupaten Kudus diterjang banjir. Setelah tanggul Sungai Gelis di Desa Pasuruan Lor, Kecamatan Jati, Kabupaten Kudus, Jawa Tengah, jebol.
Sekitar 10 meter dari bagian tanggul itu jebol. Sehingga air sungai masuk ke area persawahan dan kawasan pemukiman warga.
Menimbulkan banjir dengan tinggi 10 sampai 30 cm.
"Warga yang rumahnya tergenang banjir untuk sementara mengungsi di tempat saudara terdekat yang tidak terdampak banjir," kata Kepala Pelaksana Harian Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kudus Budi Waluyo di Kudus, Sabtu (2/1/2021).
Baca Juga: Tanggul Kali Bojonegoro Jebol, Ratusan Hektare Lahan Padi Petani Terancam
"Informasi sementara ada belasan orang yang mengungsi. Dimungkinkan akan terus bertambah," ia menambahkan.
Budi mengatakan bahwa tanggul tersebut diperkirakan jebol pada Jumat (1/1) pukul 23.00 WIB, setelah hujan turun selama dua hari.
Akibat kejadian itu, rumah-rumah warga di sekitar tanggul kebanjiran dan jalan di Dukuh Goleng, Desa Pasuruan Lor, susah dilalui karena tergenang.
Banjir akibat luapan air Sungai Gelis juga membuat satu mobil terseret arus hingga ke area persawahan. (Antara)
Baca Juga: 5 Guru Meninggal Karena Covid-19, SMP 3 Jekulo Kudus Disemprot Disinfektan
Berita Terkait
-
Farikha Sukrotun: Wasit Asal Kudus di Final BAC 2025, Dulu Jaga Kasir Toko Bangunan
-
Ditanya Banjir Sampai Sampah saat Halalbihalal ke Megawati, Pramono: Alhamdulillah Bisa Kita Jawab
-
Giant Sea Wall: Solusi Banjir Rob Jakarta atau Proyek Ambisius Tanpa Dana Jelas?
-
Prabowo Mau Bentuk Satgas Tanggul Laut Pantura Jawa, Apa Fungsinya?
-
Proyek Tanggul Laut Raksasa Masuk PSN, AHY: Harus Segera Diwujudkan!
Terpopuler
- Pemutihan Pajak Kendaraan Jatim 2025 Kapan Dibuka? Jangan sampai Ketinggalan, Cek Jadwalnya!
- Emil Audero Menyesal: Lebih Baik Ketimbang Tidak Sama Sekali
- Forum Purnawirawan Prajurit TNI Usul Pergantian Gibran hingga Tuntut Reshuffle Menteri Pro-Jokowi
- 5 Rekomendasi Moisturizer Indomaret, Anti Repot Cari Skincare buat Wajah Glowing
- Kata Anak Hotma Sitompul Soal Desiree Tarigan dan Bams Datang Melayat
Pilihan
-
Pembayaran Listrik Rumah dan Kantor Melonjak? Ini Daftar Tarif Listrik Terbaru Tahun 2025
-
AS Soroti Mangga Dua Jadi Lokasi Sarang Barang Bajakan, Mendag: Nanti Kita Cek!
-
Kronologi Anggota Ormas Intimidasi dan Lakukan Pemerasan Pabrik di Langkat
-
Jantung Logistik RI Kacau Balau Gara-gara Pelindo
-
Emansipasi Tanpa Harus Menyerupai Laki-Laki
Terkini
-
Minggu Pahing dalam Primbon Jawa: Karakter Kuat Tapi Rezeki Naik Turun
-
Teror di Kosan Murah Semarang: Sosok Pocong hingga Perempuan Misterius!
-
BRI dan Pengusaha Batik Kolaborasi Lestarikan Budaya Lewat Ekspor
-
Link Saldo DANA Kaget Hari Ini, 20 April 2025: Bikin Gaya Hidupmu Makin Hemat dan Produktif!
-
KH Thohir Berpotensi Diusulkan Sebagai Pahlawan Nasional: Ulama yang Gigih Melawan Penjajah