SuaraJawaTengah.id - Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo meminta Calon Pegawai Sipil Negara (CPNS) di lingkungan Pemprov Jateng untuk segera beradaptasi dan menjaga integritas selama menjalankan tugas.
Hal itu disampaikan Ganjar, usai memberikan sambutan sekaligus penyerahan SK Pengangkatan CPNS Pemprov Jateng Formasi Tahun 2019, di Gedung Gradhika, Jumat (15/1/2021).
Selain itu, Ganjar juga berpesan agar mereka setia pada ideologi negara.
“Kita menyampaikan kepada mereka semua tadi kita minta untuk tanda tangan pakta integritas, mereka setia pada Pancasila dan NKRI, berintegritas, tidak korupsi, ini nilai-nilai penting yang kita sampaikan,” kata Ganjar.
Baca Juga: Best 5 Oto: Ganjar Pranowo Bersepeda, Awkarin Pakai Vespa Ajak Pikachu
Ganjar mengatakan, nilai-nilai ini penting ditanamkan sejak awal agar para CPNS ini tidak berpikiran menjadi kaya sebagai abdi negara. Sebab, hal itulah yang akan membuat kinerja tidak maksimal dan berdampak pada integritas.
Ganjar juga menyampaikan, dalam prakteknya para CPNS ini akan menemui banyak godaan. Mulai dari suap, gratifikasi dan lainnya. Oleh karenanya, Ganjar meminta agar mereka hati-hati.
“Nah mereka mesti diajari soal itu, agar tidak delik-delikan umpet-umpetan apalagi kemudian mereka meminta-minta, kita sampaikan kepada mereka kalian juga akan dapat tambahan penghasilan agar semua pada posisi bahwa saya itu PNS yang melayani masyarakat siap menjaga NKRI sebagai perekat bangsa dan kemudian berintegritas,” tegas Ganjar.
Lebih lanjut, Ganjar menegaskan, para CPNS ini juga diminta untuk bisa melayani masyarakat dengan layanan yang prima. Serta, melayani dengan 3 hal yakni Mudah, Murah dan Cepat.
“Dan saya titipkan setelah semuanya bisa dilakukan, kerjakan tiga hal saja, layani masyarakat dengan mudah murah cepat, inilah yang kemudian kita sampaikan,” ucap Ganjar.
Baca Juga: Ratusan CPNS Kota Padang Belum Masuk Kerja, Penyebabnya Tanda Tangan
Pada kesempatan itu, penyerahan SK diberikan kepada 6 orang perwakilan jabatan Guru, Kesehatan, Teknis Administrasi, Formasi Cumlaude, Formasi Disabilitas Daksa dan Formasi Disabilitas Netra.
“Senang saya melihat, para teman-teman penyandang disabilitas yang bisa menjadi cpns, tadi ada yang tuna netra, tuna daksa, begitu ya, dan ada juga yg sekolah dari luar Jateng. Jadi saya seneng, mereka-mereka adlaah orang-orang yang akhirnya ini kebhineka tunggal ikaan kita akan terasa di sini dan kemudian ASN atau PNS ini akan jadi ruang yang sangat inklusif buat semuanya,” tandas Ganjar.
Sebagai informasi, pada tahun 2019 Pemprov Jateng mendapat Penetapan Formasi sebanyak 1.409 CPNS. Rinciannya, 551 formasi guru; 316 formasi tenaga kesehatan; dan 542 formasi Tenaga Teknis.
Berita Terkait
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Pemetaan TPS Rawan di Kaltim: 516 Lokasi Terkendala Internet
-
Siapa SS? Anggota DPR RI yang Dilaporkan Tim Hukum Isran-Hadi Terkait Politik Uang di Kaltim
-
Proyek IKN Dorong Investasi Kaltim Capai Rp 55,82 Triliun Hingga Triwulan III
-
Tim Hukum Isran-Hadi Ungkap Bukti Dugaan Politik Uang oleh Anggota DPR RI Berinisial SS
-
5 Rekomendasi HP Murah Mirip iPhone Terbaru November 2024, Harga Cuma Rp 1 Jutaan
Terkini
-
Dukung Pilkada, Saloka Theme Park Berikan Promo Khusus untuk Para Pemilih
-
Top Skor El Salvador Resmi Gabung PSIS Semarang, Siap Gacor di Putaran Kedua!
-
Kronologi Penembakan GRO: Dari Tawuran hingga Insiden Fatal di Ngaliyan
-
Kasus Pelajar Tertembak di Semarang, Ketua IPW: Berawal Tawuran Dua Geng Motor
-
Tragedi Simongan: Siswa SMK Tewas Terkena Peluru Nyasar Saat Polisi Lerai Tawuran?