SuaraJawaTengah.id - Bupati Batang Wihaji blak blakan melampiaskan kekesalannya terhadap Perumda Aneka Usaha. Bupati mengaku saat hendak memperbaiki kendaraaannya bukan menjadi baik tapi malah tambah rusak.
Bupati Batang Wihaji menumpahkan kekesalannya saat melantik direktur Perumda Aneka Usaha, Adi Pranoto, Jumat (5/2/2021).
Pasalnya, Mobil miliknya yang diservis di bengkel milik Perumda Aneka Usaha malah tambah rusak.
“Mobil saya diservis di sana tidak tambah bagus malah tambah rusak kabeh,” kata Wihaji dilansir dari Ayosemarang.com.
Dari kejadian itu, Wihaji meminta direktur yang baru untuk membenahinya untuk membangun kepercayaan pelanggannya dengan bekerja sama dengan pihak swasta yang profesional.
“Saya minta direktur benahi bengkel, Kalau trust-nya bagus pangsa pasarnya bukan saja mobil dan motor milik Pemkab yang akan diservis di sana,” kata Wihaji.
Tidak hanya itu, Bupati juga akan mengeluarkan kebijakan baru yakni semua inventaris kendaraan bermotor milik Pemkab wajib diservis di bengkel milik BUMD yang selama ini OPD acuh tak acuh.
Kata Wihaji, didirikannya bengkel sebagai bisnis internal itu dulu memiliki semangat hilirisasi, karena pangsa pasarnya sudah jelas.
“Ada sekian puluhan mobil dan ratusan motor milik pemkab wajib servis di bengkel Perumda. Tapi catatannya kalau bengkel sudah dibenahi dan profesioanl,” kata Wihaji.
Baca Juga: Jembatan di Jalur Pantura Pemalang Ambles, Lalu Lintas dari Jakarta Macet
Berita Terkait
Terpopuler
- 5 Rekomendasi Sunscreen Menghilangkan Flek Hitam Usia 40 Tahun
- 5 Sunscreen untuk Hilangkan Flek Hitam Usia 50 Tahun ke Atas
- 4 Mobil Keluarga Bekas 50 Jutaan: Mesin Awet, Cocok Pemakaian Jangka Panjang
- Purbaya Temukan Uang Ribuan Triliun Milik Jokowi di China? Kemenkeu Ungkap Fakta Ini
- 5 Bedak Murah Mengandung SPF untuk Dipakai Sehari-hari, Mulai Rp19 Ribuan
Pilihan
-
Tim SAR Temukan Serpihan Pesawat ATR42-500 Berukuran Besar
-
KLH Gugat 6 Perusahaan Rp 4,8 Trliun, Termasuk Tambang Emas Astra dan Toba Pulp Lestari?
-
Bursa Transfer Liga Inggris: Manchester United Bidik Murillo sebagai Pengganti Harry Maguire
-
John Herdman Termotivasi Memenangi Piala AFF 2026, Tapi...
-
Purbaya Sebut Bisnis Sektor Media Cerah: Saham DIGI, TMPO, dan VIVA Langsung Ceria
Terkini
-
7 Fakta Hasil Visum Syafiq Ali, Ungkap Perkiraan Waktu Kematian dan Kondisi Luka
-
Gebrakan Awal 2026: Ribuan Talenta Sepak Bola Putri Unjuk Gigi di MLSC Semarang
-
BNPB Siapkan Amunisi Tambahan, Pesawat Modifikasi Cuaca Siap Serbu Langit Jateng
-
Tutorial Cara Menggunakan Aplikasi Cek Bansos Resmi Pemerintah
-
Kenapa Snaptik Populer sebagai TikTok Downloader? Ini Alasannya