Scroll untuk membaca artikel
Ronald Seger Prabowo
Sabtu, 06 Februari 2021 | 10:13 WIB
Suasana jalur runway di Bandara Ahmad Yani yang terendam banjir sehingga aktivitas penerbangan lumpuh. [ist]

SuaraJawaTengah.id - Bandara Ahmad Yani Semarang lumpuh total karena jalur untuk pesawat runway tergenang banjir. Untuk itu, pihak bandara memberhentikan penerbangan untuk sementara waktu. 

Stakeholder Relation Manager Bandara Ahmad Yani, Heri Trisno Wibowo mengatakan, untuk sementara aktifitas penerbangan dihentikan lantaran jalur runway tergenang banjir. 

"Untuk sementara kita hentikan karena jalur runwar tergenang," jelasnya saat dihubungi, Sabtu (6/2/2021). 

Sampai saat ini, pihak bandara telah berusaha untuk mengurangi air yang ada di jalur runway menggunakan 54 pompa air yang dibagi di beberapa jalur runway pesawat. 

Baca Juga: Pemuda Ini Asyik Nobar Ikatan Cinta di Tengah Banjir, Warganet Merinding

"Saat ini 54 pompa air sudah di sebar untuk mengurangi genangan air," ujarnya. 

Untuk itu, dia berharap agar genangan air yang ada di runway Bandara Ahmad Yani Semarang dapat bisa teratasi. Pihaknya akan berusaha untuk melakukan pelaporan secara real time. 

"Kita harap genangan air dapat cepat teratasi," imbuhnya. 

Hingga saat ini satu pesawat terkena dampak penundaan jadwal penerbangan yaitu Garuda Indonesia GA 232 Jakarta-Semarang yang disebabkan jalur runway tergenang. 

"Saat ini Bandara Ahmad Yani Semarang ditutup sementara selagi pembersihan genangan air di runaway dilakukan," ucapnya. 

Baca Juga: Dua Desa di Jombang Ini Masih Terendam Banjir Setinggi Satu Meter

Kontributor : Dafi Yusuf

Load More