SuaraJawaTengah.id - CEO PSIS Semarang A.S. Sukawijaya atau yang akrab disapa Yoyok Sukawi menyambut baik rencana adanya turnamen Piala Menpora 2021 sebagai kompetisi pra musim untuk sepak bola Tanah Air.
Menurut Yoyok Sukawi yang juga anggota Komisi X DPR RI , jika kompetisi benar terealisasi, maka akan menumbuhkan iklim yang positif untuk sepak bola Indonesia yang sudah vakum hampir setahun.
“Alhamdulillah kalau memang benar terlaksana. Kami menyampaikan terima kasih kepada Menpora dan Ketum PSSI yang tak kenal lelah berusaha mewujudkan kegiatan sepak bola ditengah pandemi,” kata Yoyok Sukawi dalam keterangan tertulis di Semarang, Kamis (18/2/2021).
Menurut anggota DPR dari Fraksi Partai Demokrat ini, kompetisi sepak bola dibutuhkan sebagai hiburan dan penggerak ekonomi bagi pegiat olahraga yang ada di dalamnya.
Baca Juga: Geger Kasus Rasisme, Bos PSIS Minta Semua Pihak Mencontoh Sepak Bola
“Kalau iya, masyarakat kan kembali mendapat hiburan. Ekonomi kawan-kawan yang di bola juga kembali gerak walaupun mestinya tidak sebesar sebelum-sebelumnya,” kata Yoyok.
Ia juga berharap rencana Piala Menpora tidak hanya sebuah angin segar. Untuk dapat terealisasi, ia berharap izin dari Kepolisian Republik Indonesia terkait penyelenggaraan turnamen bisa turun.
“Namun untuk saat ini kita semua nantikan dulu izin dari Kepolisian turun atau tidak. Sambil berdoa semoga diberi yang terbaik,” ujarnya.
“Kami anggota Komisi X hanya menghimbau semoga sepak bola bisa berjalan dengan protokol kesehatan yang cukup ketat karena belum semua menerima vaksin kan,” imbuh Yoyok Sukawi.
Saat disinggung terkait Yoyok Sukawi yang memiliki klub PSIS Semarang, ia menegaskan bahwa klub yang ia kelola siap jika memang Piala Menpora 2021 berjalan.
Baca Juga: Septian David Maulana Lepas Masa Lajang, Nikahi Indri Diah Kusuma
“Kalau iya Kami PSIS siap berpartisipasi,” pungkasnya.
Berita Terkait
-
3 Tim BRI Liga 1 dengan Penampilan Amburadul: Ada Klub yang Incar Pratama Arhan
-
Tiga Klub Indonesia Terseret Sponsor Rumah Judi, Salah Satunya Berakhir Ngenes
-
BRI Liga 1: Juru Gedor Kurang Gacor, PSIS Semarang Punya Tugas yang Berat!
-
BRI Liga 1: PSIS Semarang Gagal Perbaiki Peringkat Akibat Kalah dari Persebaya Surabaya
-
Gegara Izin Tidak Keluar, PSIS Semarang Jamu Persebaya Surabaya di Bali
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Debat Panas Pilkada Kota Semarang: Iswar Kritik Kebijakan Day Care, Joko Santoso Beri Jawaban Menohok!
-
Kreatif Cari Pendapatan! Yoyok-Joss Usung Strategi Anti Pajak Tinggi di Semarang
-
SING GUYUB FEST 2024: Festival Musik Lintas Generasi di Semarang, Hadirkan GIGI, hingga Musisi Terkenal Lainnya
-
BMKG: Cuaca Semarang Diperkirakan Berawan Tebal, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Alokasi Anggaran Sampai Rp750 Juta, Jateng Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis