SuaraJawaTengah.id - Sebuah rumah tinggal diduga dijadikan tempat praktik prostitusi digerebeg Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Banjarnegara Jawa Tengah, Kamis (6/5/2021) petang.
Kepala Satpol PP Banjarnegara, Esti Widodo mengatakan bahwa awal mula dilakukan penggerebakan rumah tersebut berdasarkan dari laporan warga. Rumah tersebut berada di Desa Bandingan, Kecamatan Rait, Banjarnegara.
Setelah melalui pengintaian selama 1 pekan, Satpol PP kemudian melakukan penggerebekan. Kasatpol PP menambahkan bahwa rumah tersebut sebelumnya pernah dilaporkan dengan dugaan yang sama oleh warga.
"Dulu sebetulnya sudah pernah ditegur, kemudian berhenti, tapi ini kambuh lagi sudah ada satu tahun,"imbuhnya kepada Suara.com melalui telepon.
Baca Juga: Mudik Lebaran Dilarang, Kabupaten Banjarnegara Tidak Berlakukan Penyekatan
Dijelaskan bahwa saat petugas datang, di rumah tersebut ditemukan 3 orang perempuan dan 4 laki laki.
"Semua bukan pasangan suami istri, dan diantaranya ada satu pasang yang sewa kamar dan sedang berduaan," jelasnya.
Ia menambahkan bawhwa pemilik rumah tersebut selain menyediakan jasa juga menyewakan kamar. "Jadi si pemilik rmah menyediakan dua perempuan untuk disewa dan mangkal disitu, dan juga menyediakan kamarnya saja," imbuhnya.
Kini, tujuh orang yang terjaring razia tersebut telah diamankan petugas untuk dilakukan pemeriksaan di Kantor Satpol PP Banjarnegara.
"Jika pemeriksaan ditemukan pelanggaran akan ditindaklanjuti sesuai hukum yang berlaku,"tandasnya.
Baca Juga: Ustaz Abdul Somad Tanggapi Video Viral Gus Miftah Ceramah di Kelab Malam
Pihaknya menyayangkan karena rumah kontrakan yang berada di tengah pemukiman warga disalahgunakan untuk praktik prostitusi. Hal itu sangat meresahkan warga karena beberapa kali ditegur, namun rumah tersebut masih saja beroperasi.
Kontributor: Citra Ningsih
Berita Terkait
-
Return of Superman Hapus Klip Choi Min-hwan Usai Terseret Dugaan Prostitusi
-
Choi Min-hwan Putuskan Hiatus Imbas Dugaan Selingkuh dan Prostitusi
-
Serba-serbi Sidang P Diddy Ditunda hingga 5 Mei 2025, Sang Rapper Mau Kabur?
-
Siapa Istri Ricky Olarenshaw? Ditangkap Usai Diduga Bisnis Spa Prostitusi di Bali
-
Jaringan Prostitusi Kelas Atas Terbongkar di AS, Politisi hingga Eksekutif Jadi Pelanggan
Terpopuler
- Profil dan Agama Medina Dina, Akan Pindah Agama Demi Nikahi Gading Marteen?
- Ngaku SMA di Singapura, Cuitan Lawas Chilli Pari Sebut Gibran Cuma SMA di Solo: Itulah Fufufafa..
- Baim Wong Terluka Hatinya, Olla Ramlan Maju Senggol Paula Verhoeven: Ego Laki Jangan Disentil Terus
- Rumah Baru Sarwendah Tersambar Petir
- Beda Kekayaan AKP Dadang Iskandar vs AKP Ryanto Ulil di Kasus Polisi Tembak Polisi
Pilihan
-
Bye-Bye Jari Bertinta! 5 Tips Cepat Bersihkan Jari Setelah Nyoblos
-
MIND ID Siap Guyur Investasi Rp267 Triliun Hingga 2029
-
Orang Dekat Prabowo Sebut Kenaikan PPN 12% Bakal Ditunda
-
Israel-Hizbullah Gencatan Senjata, Warga Palestina Makin Terancam
-
Buruan Serbu! Daftar Promo Pilkada 2024, Ada Kopi Gratis!
Terkini
-
Pilgub Jateng 2024: Ahmad Luthfi-Taj Yasin Menang 100 Persen di TPS Ini
-
Pilkada Jateng 2024: Cagub Andika Perkasa Coblos di Menit-menit Terakhir, Hendi Optimistis
-
Tercatat Sebagai DPK, Cagub Jateng Andika Perkasa Mencoblos Jelang Penutupan di TPS 3 Lempongsari
-
Pelayanan Ramah CS BRI untuk Nasabah Disabilitas Dipuji Netizen
-
Usai Nyoblos, Gus Yasin: Siapa pun yang Menang, Insya Allah Pemenangnya Rakyat Jawa Tengah