SuaraJawaTengah.id - Seorang wisatawan asal Malaysia diserbu warganet Indonesia di media sosial, lantaran keliru menyebut Candi Borobudur terletak di Yogyakarta.
Padahal candi bersejarah itu terletak di Kabupaten Magelang. Sampai saat ini pun masih banyak wisatawan baik nasional maupun mancanegara yang mengira Candi itu berada di Kota Gudeg.
Kekian, ada seorang warga asal Malaysia yang tengah berlibur di Indonesia dan mengunggah foto dirinya di twitter dan memperlihatkan dirinya sedang berada di Candi Borobudur.
Alih-alih menyebut lokasi di Magelang, Jawa Tengah. Wisatawan ini malah menyebut Yogyakarta sebagai lokasi Candi Borobudur.
Baca Juga: Wali Kota Magelang Imbau Warga Tak Salat Idul Fitri di Lapangan
"Borobudur Temple- Yogyakarta!," cuit akun @amer_aljeffrey, Kamis (6/05/21).
Sontak saja, kesalahan penyebutan lokasi tersebut langsung diserbu warganet Indonesia. Tak sedikit dari mereka meluruskan lokasi Candi Borobudur yang sebenarnya.
"Borobudur itu magelang bro," kata akun @fahrudi.
"Borobudur itu magelang. Magelang itu letaknya di sebelah Yogyakarta. Tapi masuknya ke Provinsi Jawa Tengah. Tapi terimakasih sudah berkunjung, di Magelang masih banyak tempat asik yang sayang banget kalo ngga dikunjungin," cetus akun @sapahayow.
"Tolong bilang sama Sri Sultan Hamengku Buwono X untuk merger dengan magelang," ujar akun @ravivando.
Baca Juga: Astaga! Pelajar SMK Magelang Ini Nekat Gugurkan Kandungan 8 Bulan
Sementara itu, ada yang salah satu warganet yang meminta maaf pada wisatawan asal Malaysia itu. Pasalnya orang Indonesia itu terkenal galak di media sosial.
"Maapin orang Indonesia yg suka galak di twitter ya bang, jgn kapok2 main ke Indonesia, maksud mereka sebenarnya cuma ngasih tau lokasi tepatnya Borobudur di Magelang, kota yg sebelahan sama Yogya, cuma kadang gitu nyampein nya pake galak," ucap akun @ellyaqul.
Kontributor: Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Nostalgia Orde Baru? Prabowo-Gibran Dikritik Kompak Pamer Simbol Militerisme Lewat Akmil
-
Tampang Budiman Sudjatmiko versi Lawas dan Masuk Kabinet Prabowo Disorot Publik: Waktu Muda Melawan, Pas Tua Ciut
-
Gibran Blusukan Hingga Tinggalkan Akmil, Rocky Gerung: Kok Bisa Ya Pencitraan Diwariskan?
-
Raffi Ahmad Cerita Alasan Prabowo Subianto Ajak Kabinetnya Retreat di Akmil: Ada Filosofinya
-
Istana Buka Suara: Retreat Kabinet di Akmil Gunakan Dana Pribadi Prabowo
Terpopuler
- Siapa Intan Srinita? TikToker yang Sebut Roy Suryo Dalang di Balik Fufufafa Diduga Pegawai TV
- Andre Taulany Diduga Sindir Raffi Ahmad, Peran Ayu Ting Ting Jadi Omongan Netizen
- Beda Kekayaan Ahmad Dhani vs Mulan Jameela di LHKPN: Kebanting 10 Kali Lipat
- Kembali di-PHP Belanda, Pemain Keturunan Rp695 Miliar Pertimbangkan Bela Timnas Indonesia?
- Dear Shin Tae-yong! Kevin Diks Lebih Senang Dimainkan sebagai Pemain...
Pilihan
-
Kronologi BNI "Nyangkut" Rp374 Miliar karena Beri Utang ke Sritex
-
Misteri Gigi 4 Truk Pemicu Tabrakan Beruntun di Tol Cipularang KM 92
-
Nyaris Tiada Harapan: Potensi Hilangnya Kehangatan dalam Interaksi Sosial Gen Z
-
3 Hari Jelang Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siap-siap Harga Tiket Pesawat Naik Ibu-Bapak!
-
Gelombang PHK Sritex Akan Terus Berlanjut Hingga 2025
Terkini
-
BRImo FSTVL Ajak Nasabah Transaksi dan Menabung, Raih Hadiah Keren BMW 520i M Sport dan Ribuan Hadiah Langsung
-
Pegiat Sosmed Ini Sebut Jika Andika Perkasa-Hendi Ingin Menang, Jangan Ada yang Main Dua Kaki
-
4 Napi Terorisme Nusakambangan Ikrar Setia NKRI, Bertobat Jadi Duta Perdamaian
-
Cegah Politisasi Kades, Pj Gubernur Jateng Lakukan Ini Jelang Pilkada 2024
-
Gilbert Agius Bocorkan Strategi PSIS Semarang di Putaran Kedua Liga 1: Datangkan Pemain Terbaik!