SuaraJawaTengah.id - Seorang wanita di Kabupaten Demak, curhat di media sosial telah menjadi korban begal pantat ketika sedang mengendarai sepeda motor di jalan raya.
Dalam curhatannya yang ia bagikan di akun instagram @infokejadiandemak, Senin (31/05/2021). Korban meminta kepada masyarakat khusunya para wanita untuk lebih hati-hati saat berkendara di jalan raya.
Korban yang menyembunyikan identitasnya itu kemudian menceritakan kronologinya, saat itu korban sedang dibonceng orangtuanya menggunakan sepeda motor melintas di jalan belakang SMPN 2 Demak.
Tiba-tiba datang pemotor yang mengangkut tiga pria berpeci dan bersarung itu mendekati motor korban. Lalu mereka melakukan tindakan yang tidak senonoh pada korban. Mendapati perlakuan itu, wanita tersebut kemudian mengejarnya meski akhirnya pelaku berhasil lolos.
"Girl hati-hati ya kalau lewat jalanan belakang smp 2, tembiring, rs NU, sampe lingkar. Aku habis kena pelecehan seksual (pantatku dicolek) sama anak2 cowok bonceng 3 pake sarung pake peci bener2 kek anak pondokan gt loh," ujar wanita itu.
"Aku tadi dapet kejadian itu pas di jalanan blkng smp 2. Aku dibonceng ibuku, trus dibelakang ada yg nyalip sambil nyolek pantatku. Trus aku kejar sambil ngevideo," jelasnya.
Wanita itu lalu mengutarakan bahwa pelaku begal pantat berhasil kabur dan ia kehilangan jejak di daerah sekitar Pondok jogoloyo. Namun korban berhasil mengetahui plat kendaraan motor sih pelaku.
Mengetahui curhatan tersebut, banyak warganet yang murka dan mengecam tindakan bejat para pelaku begal pantat itu.
"Gak ada akhlaq, mngko di tangkap nangessss... nangesss, nangesss maeneh.. bengok," ujar akun @meynoelchan.
Baca Juga: Karena Mendapat Wangsit, Pasijah Tetap Bertahan Meski Rumah di Demak Sudah Tenggelam
"Harus ditangkap ini, meresahkan warga," tutur akun @errikmulyono.
"Kudu di kei efek jera! Tuman," sahut akun @putrii_ayus.
"HIH SEBEL BGT GILA JAHAT BGT," timpal akun @cmrnrg.
Kontributor : F Firdaus
Berita Terkait
Terpopuler
- 3 Mobil Bekas Daihatsu untuk Lansia yang Murah, Aman dan Mudah Dikendalikan
- Apa Perbedaan Sepatu Lari dan Sepatu Jalan Kaki? Ini 6 Rekomendasi Terbaiknya
- 5 Mobil Bekas Toyota Pengganti Avanza, Muat Banyak Penumpang dan Tahan Banting
- 27 Kode Redeem FC Mobile Terbaru 3 Januari 2026: Ada Arsenal 110-115 dan Shards
- iQOO 15R Lolos Sertifikasi Resmi, Harga Diprediksi Lebih Terjangkau
Pilihan
-
Dipecat Manchester United, Begini Statistik Ruben Amorim di Old Trafford
-
Platform Kripto Indodax Jebol, Duit Nasabah Rp600 Juta Hilang Hingga OJK Bertindak
-
4 HP RAM 12 GB Paling Murah Januari 2026, Pilihan Terbaik untuk Gaming dan Multitasking
-
Eksplorasi Museum Wayang Jakarta: Perpaduan Sejarah Klasik dan Teknologi Hologram
-
4 Rekomendasi HP Murah RAM 8 GB Baterai Jumbo, Aman untuk Gaming dan Multitasking
Terkini
-
Heboh! 5 Fakta Protes Celana Dalam di Kudus, Publik Soroti Penari Erotis di Acara KONI?
-
4 Link Saldo DANA Kaget Rp149 Ribu Siap Kamu Sikat, Jangan Sampai Ketinggalan!
-
Semarang Siaga Penuh! 220 Pompa Air dan Infrastruktur Permanen Jadi Kunci Hadapi Banjir 2026
-
Stargazer vs Xpander: 10 Fakta Penentu MPV 7 Seater Paling Layak Dibeli
-
10 Perbedaan Honda Freed dan Toyota Sienta: Kenyamanan dan Kualitas yang Beda