SuaraJawaTengah.id - Seorang wanita di Kabupaten Demak, curhat di media sosial telah menjadi korban begal pantat ketika sedang mengendarai sepeda motor di jalan raya.
Dalam curhatannya yang ia bagikan di akun instagram @infokejadiandemak, Senin (31/05/2021). Korban meminta kepada masyarakat khusunya para wanita untuk lebih hati-hati saat berkendara di jalan raya.
Korban yang menyembunyikan identitasnya itu kemudian menceritakan kronologinya, saat itu korban sedang dibonceng orangtuanya menggunakan sepeda motor melintas di jalan belakang SMPN 2 Demak.
Tiba-tiba datang pemotor yang mengangkut tiga pria berpeci dan bersarung itu mendekati motor korban. Lalu mereka melakukan tindakan yang tidak senonoh pada korban. Mendapati perlakuan itu, wanita tersebut kemudian mengejarnya meski akhirnya pelaku berhasil lolos.
"Girl hati-hati ya kalau lewat jalanan belakang smp 2, tembiring, rs NU, sampe lingkar. Aku habis kena pelecehan seksual (pantatku dicolek) sama anak2 cowok bonceng 3 pake sarung pake peci bener2 kek anak pondokan gt loh," ujar wanita itu.
"Aku tadi dapet kejadian itu pas di jalanan blkng smp 2. Aku dibonceng ibuku, trus dibelakang ada yg nyalip sambil nyolek pantatku. Trus aku kejar sambil ngevideo," jelasnya.
Wanita itu lalu mengutarakan bahwa pelaku begal pantat berhasil kabur dan ia kehilangan jejak di daerah sekitar Pondok jogoloyo. Namun korban berhasil mengetahui plat kendaraan motor sih pelaku.
Mengetahui curhatan tersebut, banyak warganet yang murka dan mengecam tindakan bejat para pelaku begal pantat itu.
"Gak ada akhlaq, mngko di tangkap nangessss... nangesss, nangesss maeneh.. bengok," ujar akun @meynoelchan.
Baca Juga: Karena Mendapat Wangsit, Pasijah Tetap Bertahan Meski Rumah di Demak Sudah Tenggelam
"Harus ditangkap ini, meresahkan warga," tutur akun @errikmulyono.
"Kudu di kei efek jera! Tuman," sahut akun @putrii_ayus.
"HIH SEBEL BGT GILA JAHAT BGT," timpal akun @cmrnrg.
Kontributor : F Firdaus
Berita Terkait
Terpopuler
- 7 Mobil Bekas Keluarga 3 Baris Rp50 Jutaan Paling Dicari, Terbaik Sepanjang Masa
- JK Kritik Keras Hilirisasi Nikel: Keuntungan Dibawa Keluar, Lingkungan Rusak!
- Nikmati Belanja Hemat F&B dan Home Living, Potongan Harga s/d Rp1,3 Juta Rayakan HUT ke-130 BRI
- 5 Sepatu Running Lokal Selevel Asics Original, Kualitas Juara Harga Aman di Dompet
- Nikmati Segarnya Re.juve Spesial HUT ke-130 BRI: Harga Istimewa Mulai Rp13 Ribu
Pilihan
-
Jadwal dan Link Streaming Nonton Rizky Ridho Bakal Raih Puskas Award 2025 Malam Ini
-
5 HP RAM 6 GB Paling Murah untuk Multitasking Lancar bagi Pengguna Umum
-
Viral Atlet Indonesia Lagi Hamil 4 Bulan Tetap Bertanding di SEA Games 2025, Eh Dapat Emas
-
6 HP Snapdragon RAM 8 GB Termurah: Terbaik untuk Daily Driver Gaming dan Multitasking
-
Analisis: Taktik Jitu Andoni Iraola Obrak Abrik Jantung Pertahanan Manchester United
Terkini
-
Polisi Ungkap Pembunuhan Advokat di Cilacap, Motif Pelaku Bikin Geleng-geleng
-
UPZ Baznas Semen Gresik Salurkan Bantuan Kemanusiaan bagi Warga Terdampak Bencana Banjir di Sumbar
-
3 Pilihan Mobil Bekas Rp60 Jutaan: Irit BBM, Nyaman untuk Perjalanan Luar Kota
-
7 Destinasi Wisata Kota Tegal yang Cocok untuk Liburan Akhir Tahun 2025
-
Gaji PNS Naik Januari 2026? Kabar Gembira untuk Abdi Negara