SuaraJawaTengah.id - Pemerintah Kota (Pemkot) Magelang kembali menggencarkan penyuntikan vaksin dengan mengadakan program vaksinasi covid-19 massal terkhusus bagi warga yang tinggal di Kota Magelang.
Hal ini tak terlepas agar warga Kota Tidar segera mendapatkan herd immunity supaya tubuh lebih terlindungi dari Covid-19.
Adapun pelaksanaan vaksinasi massal ini akan dijadwalkan pada hari Minggu, 22 Agustus 2021. Bagi kamu yang tertarik mengikuti vaksinasi massal ini bisa mendaftar melalui Babinsa masing-masing kelurahan.
Dirangkum dari unggahan foto di akun @diskominsta_magelang_kota, berikut persyaratan dan ketentuan vaksinasi massal dosis pertama di Kota Magelang seperti dibawah ini:
Baca Juga: Gus Muwafiq: Vaksinasi Jalan Keluar Bersama dari Pandemi Covid-19
1. Warga yang mempunyai KTP Kota. Magelang (disediakan untuk 1.000 peserta).
2. Warga berusia minimal 18 tahun.
3. Pelaksanaan vaksinansi pada hari Minggu, 22 Agustus 2021 pukul 08.00 s/d 11.00 WIB.
4. Pendaftaran dibuka sejak tanggal 18-21 Agustus 2021 melalui petugas Babinsa kelurahan dengan jatah kouta masing-masing 60 peserta.
5. Peserta terlebih dahulu mendaftarkan diri di www.pedulilindungi.id.
6. Peserta hadir ke lokasi dengan membawa fotocopy KTP, bukti resmi pendaftaran dari Babinsa di wilayah kelurahan masing-masing.
Sementara itu, pada pelaksanaan vaksinasi massal ini akan digelar secara serentak didua lokasi berbeda sebagai berikut:
1. Lokasi Taman Kyai Langgeng 1 (Pintu Masuk Parkiran Kepondang).
- Kelurahan Kramat Utara pelaksanaan jam 08.00-09.00 WIB.
- Kelurahan Kramat Selatan pelaksanaan jam 08.00-09.00 WIB.
- Kelurahan Kedungsari pelaksanaan jam 08.00-09.00 WIB.
- Kelurahan Potrobangsan pelaksanaan jam 09.00-10.00 WIB.
- Kelurahan wates pelaksanaan jam 09.00-10.00 WIB.
- Keluruahan Panjang pelaksanaan jam 09.00-10.00 WIB.
- Kelurahan Gelangan pelaksanaan jam 10.00-11.00 WIB.
- Kelurahan Magelang pelaksanaan jam 10.00-11.00 WIB.
- Kelurahan Rejowinangun pelaksanaan jam 10.00-11.00 WIB.
2. Lokasi Taman Kyai Langgeng 2 (Rumah Putih/Rumah Apung Sebelah Rumah Dinas Walikota).
Baca Juga: Cerita Sulitnya Warga Bekasi Cari Vaksin, Sehari 2 Kali Antre Tapi Tak Bisa Vaksinasi
- Kelurahan Kemirejo pelaksanaan jam 08.00-09.00 WIB.
- Kelurahan Cacaban pelaksanaan jam 08.00-09.00 WIB.
- Kelurahan Jurangombo Utara pelaksanaan jam 09.00-10.00 WIB.
- Kelurahan Jurangombo Selatan pelaksanaan jam 09.00-10.00 WIB.
- Kelurahan Magersari pelaksanaan jam 09.00-10.00 WIB.
- Kelurahan Tidar Utara pelaksanaan jam 10.00-11.00 WIB.
- Kelurahan Tidar Selatan pelaksanaan jam 10.00-11.00 WIB.
- Kelurahan Rejowinangun pelaksanaan jam 10.00-11.00 WIB.
Ayo warga Kota Magelang segera daftarkan dirimu sebelum stok vaksinasi massal ini habis. Jangan lupa tetap patuhi protokol kesehatan terus ya.
Kontributor : Fitroh Nurikhsan
Berita Terkait
-
Nama Crazy Rich PIK Helena Lim Terseret Kasus Korupsi, Dulu Sempat Heboh Diduga Palsukan Dokumen Vaksinasi Covid-19
-
Vaksinasi COVID-19 Tetap Gratis Untuk Kelompok Rentan
-
Peranan Penting Komunikasi Risiko & Kerja Kolaboratif untuk Capaian 2 Tahun Vaksinasi Inklusif COVID-19 di Indonesia
-
Komitmen Tangani Covid-19, AMNT Raih Penghargaan PPKM Award 2023
-
Vaksinasi Booster untuk Anak 6-11 Tahun akan Dimulai Triwulan Kedua
Tag
Terpopuler
- Mahfud MD Sebut Eks Menteri Wajib Diperiksa Kasus Judol Pegawai Komdigi, Budi Arie Bilang 'Jangan Kasih Kendor'
- Rocky Gerung Spill Dalang yang Bongkar Kasus Judi Online Pegawai Komdigi
- Kejanggalan Harta Kekayaan Uya Kuya di LHKPN KPK, Dulu Pernah Pamer Saldo Rekening
- Berani Sentil Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah, Segini Harta Kekayaan Melly Goeslaw
- Bak Gajah dan Semut, Beda Citra Tom Lembong vs Budi Arie Dikuliti Rocky Gerung
Pilihan
-
Pindad Segera Produksi Maung, Ini Komponen yang Diimpor dari Luar Negeri
-
Petinggi Lion Air Masuk, Bos Garuda Irfan Setiaputra Ungkap Nasibnya Pada 15 November 2024
-
Profil Sean Fetterlein Junior Kevin Diks Berdarah Indonesia-Malaysia, Ayah Petenis, Ibu Artis
-
Kritik Dinasti Politik Jadi Sorotan, Bawaslu Samarinda Periksa Akbar Terkait Tuduhan Kampanye Hitam
-
Bakal Dicopot dari Dirut Garuda, Irfan Setiaputra: Siapa yang Dirubah Engga Tahu!
Terkini
-
Debat Panas Pilkada Kota Semarang: Iswar Kritik Kebijakan Day Care, Joko Santoso Beri Jawaban Menohok!
-
Kreatif Cari Pendapatan! Yoyok-Joss Usung Strategi Anti Pajak Tinggi di Semarang
-
SING GUYUB FEST 2024: Festival Musik Lintas Generasi di Semarang, Hadirkan GIGI, hingga Musisi Terkenal Lainnya
-
BMKG: Cuaca Semarang Diperkirakan Berawan Tebal, Warga Diminta Tetap Waspada
-
Alokasi Anggaran Sampai Rp750 Juta, Jateng Uji Coba Program Makan Bergizi Gratis