SuaraJawaTengah.id - Wisata alam Jawa Tengah. Bertandang ke Jawa Tengah tidak komplit rasanya apabila tidak menjelajahi wisata alam yang elok. Sebut saja Karimun Jawa, Puncak Argopuro Hingga Brown Canyon.
Apabila kamu punya waktu yang cukup panjang untuk berlibur ke Jawa Tengah, selain menjelajahi kuliner khas Jawa Tengah, atau tempat bersejarah kamu juga bisa mencoba menjelajahi wisata alamnya.
Ada beberapa alternatif wisata alam Jawa Tengah yang tak boleh dilewatkan ketika kamu ada di Jateng.
Berikut daftar wisata alam Jawa Tengah:
Baca Juga: Kemegahan Masjid Agung Semarang MAJT, Paduan Arsitektur Jawa Romawi dan Arab
1. Karimun Jawa
Karimun Jawa merupakan kepulauan di laut Jawa yang termasuk dalam Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Karimun Jawa menjadi pesona wisata Taman laut yang menjadi kegemaran wisatawan lokal maupun mancanegara.
Pulau ini terdiri dari beberapa pulau-pulau kecil seperti Menjangan besar, pulau Menjangan kecil, pulau Genting, pulau Menyawakan, Pulau seruni dan pulau-pulau indah nan eksotis lainnya.
Ketika kamu berlibur ke pulau ini, ada berbagai kegiatan seru yang dapat dilakukan seperti snorkeling, scuba diving, berenang, memancing, ke tempat penangkaran hiu, menikmati keindahan alam Karimunjawa saat matahari terbit dan tenggelam.
Meskipun hanya menyuguhkan pemandangan laut, tetapi atmosfer dan keindahan pulau ini akan membuat kamu betah untuk menghabiskan liburan di pulau yang cantik ini.
Baca Juga: PPKM Level 3 Pelaku Wisata Curhat ke Menparekraf Sandi Uno, Minta Dieng Bisa Tetap Buka
Jika kamu ingin mengunjungi pulau ini dapat diakses menggunakan kapal dari pelabuhan Jepara dengan tarif mulai dari Rp57.000-Rp175.000.
2. Puncak Argopuro Lasem
Puncak Argopuro merupakan puncak tertinggi yang ada di kota Rembang yang terletak di jajaran pegunungan kota tua Lasem. Ketinggian puncak Argopuro Lasem ini mencapai 860 meter di atas permukaan laut.
Puncak Argopuro dapat jadi alternatif mengisi waktu liburan bagi pecinta petualangan dan suka melakukan hiking.
Dari atas puncak Argopuro kamu akan disuguhi pemandangan laut Jawa yang terhampar luas.
Sedangkan di kala malam kamu akan melihat indahnya gemerlap lampu kota. Sedangkan sinar matahari pagi yang lembut akan menyambutmu dengan warnanya yang indah menemani mengawali hari begitupun dengan sunset yang tentunya tak kalah menakjubkan.
Dataran tinggi Dieng terletak diantara wilayah Kabupaten Wonosobo dan Banjarnegara. Jawa Tengah, di ketinggian 2.093 meter di atas permukaan laut merupakan kawasan yang subur karena letaknya di kawasan gunung vulkanik yang aktif.
Dataran tinggi Dieng didominasi oleh area pedesaan dan pertanian terasering yang terbentuk di lahan berbukit sehingga menyuguhkan pemandangan yang indah.
Ada banyak objek wisata yang dapat kamu kunjungi ketika berkunjung ke dataran tinggi Dieng seperti kompleks Candi Arjuna, Sikunir, savana Pangonan, telaga Pengilon serta objek-objek wisata lainnya.
4. Brown Canyon
Mulanya Brown Canyon terbentuk dari proses alam dan juga aktivitas manusia dari galian yang dilakukan oleh penambang pasir di sekitar area tebing yang ada di kawasan Brown Canyon.
Penambangan yang dilakukan setiap hari dan juga setiap waktu dalam jangka waktu bertahun-tahun kemudian membuat kawasan ini secara tidak sengaja terbentuk mirip dengan kawasan wisata Grand canyon yang ada di Arizona, Amerika Serikat.
Tidak hanya motif pahatan tebing yang indah, Brown Canyon juga dikelilingi oleh tumbuhan-tumbuhan hijau yang membuat kawasan ini lebih asri dan terasa sejuk.
Masuk ke kawasan wisata ini kamu biasanya akan mendapati tukang parkir liar yang meminta uang retribusi untuk parkir kendaraan yang kamu bawa yaitu Rp5000 untuk motor dan Rp10.000 untuk kendaraan roda empat.
Selain pulau Karimun Jawa, ada pulau Panjang yang tak kalah indahnya. Pulau Panjang berlokasi di Ujungbatu I, Ujungbatu, Kecamatan Jepara, Kabupaten Jepara, Jawa Tengah. Selama perjalanan menuju ke pulau ini kamu akan disuguhi pemandangan yang menakjubkan dari gradasi warna air lautnya.
Tiba di pulau Panjang kamu akan disambut dengan hamparan pasir putih yang lembut.
Ada beragam aktivitas menarik dan asik yang bisa kamu lakukan di pulau Panjang antara lain seperti berkemah layaknya di pulau pribadi, snorkeling, berkeliling dengan sepeda serta aktivitas seru lainnya.
Tiket masuk ke wisata ini adalah Rp5.000, dengan tiket penyebrangan seharga Rp10.000-Rp20.000 (harga dapat berubah). Penyebrangan ke pulau Panjang dapat diakses via dermaga pantai Kartini, pantai Bandengan, atau Prawean.
6. Telaga Sunyi
Telaga sunyi ini bak kolam alami yang terletak di tengah hutan dengan air terjun kecil yang ada di salah satu sisi telaga.
Letaknya yang ada di tengah-tengah hutan tepat jika diberi nama Telaga Sunyi, karena ketika berada di sini kamu hanya akan mendengar gemericik air terjun dan juga kicauan burung yang bertebangan bebas di hutan.
Telaga sunyi berada di ketinggian 700 mdpl serta dikelilingi oleh lebatnya pohon pinus. Objek wisata ini sangat tepat bagi kamu yang ingin menepi sejenak dari hiruk pikuk ibu kota.
Telaga sunyi ini terletak di Limpakuwus, Kecamatan Sumbang, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah. Jaraknya 16 km dari pusat kota Purwokerto. Untuk masuk ke objek wisata ini kamu cukup membayar Rp13.000 per orangnya. Telaga Sunyi dibuka mulai pukul 07.00-17.00 WIB.
Kontributor : Kiki Oktaliani
Berita Terkait
-
Hasil Real Count Pilkada 2024 Jawa Tengah, Jawa Timur, Jawa Barat, Jakarta, Siapa Unggul?
-
7 Cuitan Menohok usai Pilkada Jateng 2024: Parah- Tolong Selamatkan
-
Luthfi-Taj Yasin Unggul Hitung Cepat, PWNU Jateng Berharap Janji Ditepati
-
Kemenangan Ahmad Luthfi di Depan Mata, Netizen Kasihani Warga Jateng: Semoga Selamat
-
Keluarga Siswa SMK Semarang Tewas Ditembak Resmi Lapor Polisi Atas Dugaan Pembunuhan dan Penganiayaan
Tag
Terpopuler
- Diminta Cetak Uang Kertas Bergambar Jokowi, Reaksi Bank Indonesia di Luar Prediksi: Kalau Gitu...
- Ragnar Oratmangoen Akui Lebih Nyaman di Belanda Ketimbang Indonesia: Saya Tidak Menonjol saat...
- Warga Jakarta Jangan Salah Nyoblos Besok, YLBHI Bongkar 'Dosa-dosa' Cagub Nomor Urut 2 Dharma Pongrekun
- Pelatih Jay Idzes: Saya Tidak Senang, Ini Memalukan!
- Pratiwi Noviyanthi Ditinggal Pengacara Usai Tak Mau Selesaikan Kisruh Donasi Pengobatan Agus Salim
Pilihan
-
Review Hidup Peternak Lele: Game Simulasi Bagaimana Rasanya Jadi Juragan Ikan
-
Jangan Lewatkan! Lowongan Kerja OJK 2024 Terbaru, Cek Syaratnya Di Sini
-
4 Rekomendasi HP Gaming Murah Rp 2 jutaan Memori Besar Performa Handal, Terbaik November 2024
-
Harga MinyaKita Mahal, Mendag "Lip Service" Bakal Turunkan
-
Mahasiswa Universitas Lampung Ajak Warga Gotong Royong Peduli Lingkungan
Terkini
-
Hasil Sementara Pilkada Kendal: Tika-Benny Unggul Signifikan, Ajak Rival Bersatu
-
UMKM Singorojo Bergeliat! Telkomsel Perluas Jaringan Internet di Daerah Terpencil
-
Nusakambangan Tambah Tamu: 6 Napi Teroris Dipindah ke Supermax Security
-
Pengamat: Peran Jokowi dan Prabowo Kunci Kemenangan Luthfi-Taj Yasin di Pilkada Jawa Tengah
-
Kemenangan Jaguar di Pilwalkot Semarang: Strategi PDIP Didukung Logistik yang Besar